Liga Champions Asia

Cetak Gol Untuk Bali United, Kesedihan Spaso Tak Terbendung, Ini Penyebabnya

Spaso sangat terpukul. Karena dia memanfaatkan satu peluang meski sulit dari luar kotak penalti, bisa menjadi gol.

Penulis: Marianus Seran | Editor: Ady Sucipto
ist/Bali United
Striker Bali United, Illija Spasojevic diadang ketat pemain Chiangrai United pada kualifikasi LCA 2018 di Stadion Singhai, Selasa (23/1). 

TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR - Ilija Spaso, mencetak gol indah untuk Bali United saat dijamu Chiangrai United di Stadion Singha Chiangrai, Bangkok, Selasa (23/1) malam.

Menit ke - 115 Spasogol mencetak gol untuk memperkecil skor ketertinggalan 2-1 dari tuan rumah pada laga play-off Liga Champions Asia (LCA) putaran kedua.

Upaya Spaso tak membantu Bali United lolos ke round selanjutnya di China, hadapi Shanghai SIGP.

Spaso sangat terpukul. Karena dia memanfaatkan satu peluang meski sulit dari luar kotak penalti, bisa menjadi gol.

"Tapi saya sangat sedih, gol itu tidak membuat kita lolos ke China," kata Ilija Spaso, semalam.

Striker naturalisasi ini menjelaskan, Keputusan melakukan shooting, karena melihat kiper maju.

"Saya coba dan masuk," ujarnya.

Laga Chiangrai United vs Bali United berakhir 2-1 (Akawarin Sawasdee 94', Pathompon 104 ') Bali United (Ilija Spaso 105).

Perjuangan luar biasa Serdadu Tridatu hingga babak extra time. Mereka Pulang dengan kepala tegak dan diapresiasi seluruh fans di Bali.

Masih ada kesempatan tampil di Piala AFC grup G. Wakil Myanmar, Filipina, dan Vietnam sudah menanti Bali United. (*)

Sumber: Tribun Bali
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved