Bali United
Tambahan Tiga Poin, Bali United Jadi Ancaman Pemuncak Klasemen Persib Bandung
Tambahan tiga poin menempatkan Bali United di posisi tiga klasemen sementara Liga 1 2018 dengan torehan 29 poin.
Penulis: Rizki Laelani | Editor: Rizki Laelani
TRIBUN-BALI.COM, GIANYAR - Bali United menutup laga dengan kemenangan 2-0 atas tamunya PSIS Semarang.
Tambahan tiga poin menempatkan Bali United di posisi tiga klasemen sementara Liga 1 2018 dengan torehan 29 poin.
Bali United sukses menyalip Barito Putera dan kini menempel ketat Madura United yang mengemas 30 poin.
Dengan tabungan 29 poin, bukan hal mustasil Bali United bisa terus membuntuti Persib Bandung, bahkan bisa mengkideta tim asal Tanah Pasundan tersebut.
Skuat Bali United tampil percaya diri di laga lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Sabtu (4/8/2018).
Baca: Persib Bandung Bukukan Empat Catatan Mentereng Usai Menang 2-0 dari Sriwijaya FC
Baca: Kemanangan Bali United Makan Dua Korban, Fadil Sausu Cedera, Jandia Dilarikan ke Rumah Sakit
Laga Bali United kontra PSIS di pekan ke-19 Liga 1 2018 ini, dipimpin Yeni Krisdianto, wasit asal Jawa Timur ditunjuk sebagai pengadil jalannya laga itu.
Bali United dan PSIS tampak bermain lebih hati-hati sejak babak pertama sambil membaca strategi yang diterapkan oleh tim lawan.
Baik Bali United maupun PSIS Semarang tampak enggan untuk bermain terbuka.
Praktis, pada 10 menit pertama Bali United dan tamunya hanya berkutat di poros tengah lapangan.
Bali United mencoba menguasai jalannya pertandingan.
Namun, sebagai tuan rumah, Serdadu Tridatu, julukan Bali United, perlahan mulai melancarkan serangan-serangan ke jantung pertahanan Mahesa Jenar.
Dua striker Bali United, Ilija Spasojevic dan Melvin Platje secara bergantian coba membahayakan gawang PSIS yang dikawal Jandia Eka Putra.
Sayang, kedua striker Bali United itu masih belum mampu menggetarkan jala gawang PSIS.
Alih-alih sang penyerang andalan, kebuntuan Bali United akhirnya dapat dipecahkan oleh sang jenderal lapangan tengah mereka, Fadhil Sausu.
kapten Bali United, Fadhil yang mendapatkan sebuah umpan matang dari pemain anyar, Melvin sukses menceploskan bola dengan tandukan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bali/foto/bank/originals/tambahan-tiga-poin-jarak-bali-united-makin-dekat-dengan-pemuncak-klasemen-persib_20180804_195843.jpg)