Dewi Perssik, Ayu Ting Ting & Zaskia Gotik Ungkap Kenakalan yang Mereka Perbuat Saat Syuting Bareng
Meski begitu, pemilik nama lengkap Dewi Murya Agung ini menilai film yang dibintanginya bersama Ayu dan Zaskia berbeda.
Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
TRIBUN-BALI.COM - Tiga penyanyi dangdut tanah air yakni, Dewi Perssik, Ayu Ting Ting dan Zaskia Gotix disandingkan dalam sebuah judul film yang sama.
Film trilogi berjudul 'Arwah, Tumbal, Nyai' merupakan film horor yang diproduksi oleh RA Pictures.
'Arwah, Tumbal, Nyai' bukanlah film horor yang pertama bagi Dewi Perssik.
Baca : Sosok Pria Berkaus Putih Ini Terciduk Jalan Bareng dan Rangkul Mesra Agnez Mo
Ia telah lebih dulu terjun dan sudah banyak membintangi film bergenre horor.
Meski begitu, pemilik nama lengkap Dewi Murya Agung ini menilai film yang dibintanginya bersama Ayu dan Zaskia berbeda.
"Bedanya ya, asyik aja aku bisa bertemu sama dua orang yang unik ini. Mereka pinter-pinter, lucu-lucu anaknya dan mungkin kita punya hubungan batin yang kuat, jadi mereka asyik anaknya."
"Mereka emang seperti itu, jadi bikin aku semangat aja karena mereka lucu, jadi nggak ngantuk kalo di lokasi," kata Dewi Perssik saat ditemui Grid.ID di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (26/8/2018).
Baca : Kedua Tangan Hotman Paris Menyatu Mengisyaratkan Arti Ini Saat Lagu Meriam Bellina Mengalun Lirih
Dewi Perssik, Ayu Ting Ting dan Zaskia Gotix pun membocorkan 'kenakalan' mereka selama menjalani proses syuting.
Lucunya, 'kenakalan' mereka justru membuat ketiganya semakin kompak di lokasi syuting.
"Pokoknya kita kalo di lokasi satu pulang semua pulang," beber Ayu Ting Ting saat ditemui di kesempatan yang sama.
"Kita kompak. Pernah kejadian kemarin karena saking udah lama banget, sepakat pulang, ditinggal."
"Intinya pokoknya kita kompak lah, satu pulang terus pulang semua. Ini kan produksi gede, kita dari pagi maksudnya nggak di-take jadi mau nggak mau aku bilang aku mau bakari anak-anak ayo pulang, gitu. Mereka nurut ikut pulang. Itu aja yang unik," ungkap Dewi Perssik.
