Indonesia Soccer Championship 2016
Dua Kali Digagalkan Mistar Gawang, Ini Komentar Coach Indra
Indra Sjafri menilai laga ketujuh Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 hanya faktor keberuntungan yang belum memihak.
Penulis: Marianus Seran | Editor: Rizki Laelani
TRIBUN-BALI.COM, MANGUPURA - Bali United harus puas dengan poin satu yang didapat dari laga away kontra Madura United di Gelora Delta Sidoarjo, Senin (20/6/2016).
Skor kacamata ini seharunya tidak terjadi andai saja mistar gawang Madura United tak jadi penyelamat.
Dua kali percobaan para juru gedor Bali United, namun dua kali juga gawang Madura United yang dikawal Hary Prasetya dibantu mistar gawang atas.
Manager Coach Bali United, Indra Sjafri menilai laga ketujuh Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 hanya faktor keberuntungan yang belum memihak.
"Saya tidak bisa simpulkan apakah Gelora Delta Sidoarjo berpihak ke saya," kata Indra Sjafri, usai laga
Indra Sjafri mengatakan, jujur masih kecewa karena banyak peluang gagal. Namun tetap apresiasi kerja keras pemain. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bali/foto/bank/originals/bup-indra-sjafri-21062016_20160621_221944.jpg)