Bali United Jamu Tampines Rovers di Kualifikasi LCA, Comvalius Beri Dukungan Begini

Mantan penyerang Bali United memberikan dukungannya kepada Bali United yang berlaga di Liga Champon Asia.

Penulis: Alfonsius Alfianus Nggubhu | Editor: Alfonsius Alfianus Nggubhu
net
Sylvano Comvalius. 

TRIBUN-BALI.COM, GIANYAR - Klub kebanggaan masyarakat Bali, Bali United akan segera menjalani debutnya berkompetisi di Liga Champion Asia dengan menjamu wakil Singapura, Tampines Rovers di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Selasa (16/01/2018) pukul 18.30 Wita.

Laga ini tidak akan disiarkan secara langsung maupun delay oleh stasiun televisi swasta RCTI seperti kabar yang beredar beberapa hari terakhir.

Hadi Gunawan selaku Produser RCTI saat dikonfirmasi Tribun Bali memastikan RCTI tidak menyiarkan pertandingan di Liga Champion Asia.

Namun para semeton dewata (sebutan untuk fans bali united) tidak perlu khawatir karena laga ini dapat disaksikan malalui live streaming di chanel youtube Bali United.

Pertandingan yang akan berlangsung malam hari ini diprediksi mendapat dukungan penuh oleh ribuan fans bali united yang datang memadati tribun stadion Kapten I Wayan Dipta di Gianyar Bali.

Dukungan bagi Bali United juga datang dari mantan punggawa Bali United yang saat ini hijrah ke Liga Thailand, Sylvano Comvalius.

Sylvano (sapaan akrab Sylvano Comvalius) memiliki memori manis bersama Bali united selama mengarungi kompetisi Gojek Traveloka Liga 1 Indonesia selama 1 musim penuh.

Bersama Bali United, Sylvano mampu melesakkan 37 gol di akhir kompetisi sekaligus mencatatkan rekor pencetak gol terbanyak liga Indonesia selama 1 musim.

Sebelumnya Sylvano memecahkan rekor gol legenda PSMS Medan Peri Sandria dengan 34 gol yang sudah bertahan selama 23 tahun.

Namun rekor gol tersebut tidak mampu membawa Bali United ke puncak klasmen akhir kompetisi.

Bali United harus puas berada di peringkat kedua klasmen akhir Liga 1, berada satu strip di bawah Bhayangkara FC yang berhasil keluar sebagai juara.

Hari ini, Selasa (16/01/2018) malam, Bali United dijadwalkan menjamu Tampines Rovers asal Singapura.

Klub kesayangan masyarakat Bali ini berhak berlaga di liga champions asia menggantikan posisi Bhayangkara FC yang belum genap tiga tahun berdiri.

Mantan penyerang Bali United Sylvano Comvalius pun memberikian dukungan penuh kepada mantan klubnya itu.

Dalam akun instagramnya, Sylvano mengunggah sebuah video dukungannya terhadap tim kebanggaan masyarakat Bali untuk berlaga di Liga Champion Asia.

"Apa kabar semeton, Halo fans Bali United, selamat berjuang di AFC, good luck guys, I wish you all the best and make history, "  begitu kalimat yang diucapkan Comvalius dalam video yang berdurasi kurang dari satu menit tersebut.

Unggahan Comvalius inipun mengundang beragam komentar dari netizen terutama para semeton dewata.

Ada yang mendoakan semoga Comvalius kembali ke Bali United, ada juga yang mendoakan semoga dia sukses di klubnya yang barunya.

wigun09_I wish you will be there sylvano! Thank you!
agusabriantara Thanks brooo
agusarie.7884 Suksma @sylvanocomvalius

Sumber: Tribun Bali
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved