30 Perupa Tabanan Gelar Pameran Seni Rupa tentang Subak
Pameran Seni Rupa dengan tema Ngawiwit oleh 30 Perupa Tabanan lintas generasi ini akan digelar mulai 15-19 Oktober 2019
TRIBUN-BALI.COM, TABANAN - Puluhan seni rupa tentang subak dari Komunitas Perupa Tabanan dipamerkan di Museum Subak, Sanggulan, Tabanan, Minggu (13/10/2019).
Pameran Seni Rupa dengan tema Ngawiwit oleh 30 Perupa Tabanan lintas generasi ini akan digelar mulai 15-19 Oktober mendatang.
Pameran juga akan dirangkai dengan sejumlah kegiatan yang melibatkan siswa sekolah di Tabanan seperti membuat topi klangsah berbahan dasar daun kelapa.
Berikutnya akan ada kegiatan goes to school atau berkunjung ke 10 sekolah (1 sekolah per kecamatan) yang ada di Kabupaten Tabanan untuk memberikan pemahaman tentang subak.
Koordinator Pameran Seni Rupa, I Gusti Made Prawira Yudha menjelaskan, kegiatan ini merupakan sinergitas antara Museum Subak dengan Komunitas Perupa Tabanan.
Sedikitnya ada 30 Perupa Tabanan yang ikut berpartisipasi dengan memajang karya tentang subak.
"Persiapan acaranya sudah hampir selesai," kata Prawira Yudha, Minggu (13/10/2019).
Prawira menjelaskan, tema "Ngawiwit" ini ditawarkan karena merupakan tentang dasar, basis mula dari eksistensi akan suatu kehidupan.
Pertanian menjadi awal dari tumbuhnya suatu tetanduran, kemudian dipelihara untuk kehidupan berkelanjuatan yang subur, hasil kesuburannya pun saat dipanen terus memberikan kehidupan di dunia.
"Jadi Ngawiwit (Ngewiwit) bisa disepakati semua tentang spirit awal yang mulia untuk berkelanjutan," jelasnya.
Kepala UPTD Museum Subak Kabupaten Tabanan, Ida Ayu Ratna Pawitrani mengatakan, pemeran seni rupa merupakan salah satu kegiatan yang digelar serangkaian Hari Museum Indonesia dan Ulang Tahun Museum Subak, Sanggulan, Tabanan.
"Pameran seni rupa itu merupakan salah satu kegiatan yang digelar serangkaian Hari Museum dan HUT Museum Subak sendiri. Dan kami kemudian undang Perupa Tabanan untuk menggelar pameran seni rupanya dengan lukisan subak," jelas Dayu Ratna. (*)
Ramalan Zodiak Cinta Mingguan 27 Februari-5 Maret 2021: Aries Terluka, Scorpio Sahabat Jadi Cinta |
![]() |
---|
Bernasib Baik dan Hoki! 9 Shio yang Dinaungi Keberuntungan Hari Ini Minggu 28 Februari 2021 |
![]() |
---|
Ramalan Zodiak Mingguan 28 Februari - 6 Maret 2021: Keuangan Aquarius, Pisces, dan Taurus Membaik |
![]() |
---|
Bernasib Mujur, Ini 7 Zodiak yang Beruntung Besok Senin 1 Maret 2021, Virgo Mendapat Hasil Maksimal |
![]() |
---|
Semua Penumpang Mendadak Batuk Saat Pesawat Hendak Lepas Landas, Pilot Tunda Penerbangan |
![]() |
---|