Perseden Denpasar Batal Tanding
Laga Liga III Bali Nusra, Persebi vs Perseden Akhirnya Digelar Jumat
"Itu surat dari PSSI, Kalau kita tidak jalani nanti kita di WO. Walau berat dan sangat merugikan kita, mau bagaimana lagi"
Penulis: Marianus Seran | Editor: Ida Ayu Suryantini Putri
Laporan Wartawan Tribun Bali, Marianus Seran
TRIBUN-BALI.COM, MANGUPURA - Akhirnya Persebi Bima vs Perseden Denpasar leg I Liga III Bali Nusra digelar di Lapangan Gelora Bou Lanta Kecamatan Lambu Kabupaten Bima, Jumat (29/11/2019) sore.
Keputusan ini setelah PSSI mengeluarkan surat 28 November 2019, nomor 5252/AGB /1626/XI - 2019, perihal perubahan jadwal Liga III putaran regional Bali Nusra 2019.
• Ini Perkiraan Pemain Bali United Vs Persib Bandung dan Peta Kekuatan Kedua Tim
• Namanya Disebut-sebut Masuk Bursa Calon Bos BUMN, Ini Respon Susi Pudjiastuti
• Sempat Hancur Diterjang Ombak, Mesin Kapal Milik BPBD Buleleng Dilelang
Surat ini ditandatangani langsung oleh Sekjen PSSI Ratu Tisha, yang berbunyi sehubung dengan adanya penundaan penerbangan dan tidak tersedianya tiket pesawat, mengakibatkan perangkat pertandingan tidak bisa hadir sehari sebelum pertandingan.
Dengan ini kami sampaikan perubahan jadwal pertandingan jadwal antara Persebi Bima vs Perseden Denpasar yang sebelumnya dilaksanakan Kamis (28/11/2019) berubah menjadi Jumat (29/11/2019).
• 12 Ribu Ekor Itik Mati Terbakar, Peternak Ini Derita Kerugian Setengah Miliar Rupiah
• 28 Ribu Benih Lele Dibudidayakan di Tukad Bindu dengan Sistem Bioflok
Pelatih Perseden Denpasar I Wayan Sukadana, kepada Tribun Bali menjelaskan, siap atau tak siap harus jalani.
"Itu surat dari PSSI, Kalau kita tidak jalani nanti kita di WO. Walau berat dan sangat merugikan kita, mau bagaimana lagi. Soal kerugian, Itu saya serahkan ke manajemen," tegas Wayan Sukadana. (*)