Mengenal Standarisasi Helm di Dunia, Helm di Indonesia Harus Memenuhi Syarat Ini
Apa saja standarisasi helm yang ada di dunia, bagaimana dengan di Indonesia?
Mengenal Standarisasi Helm di Dunia, Helm di Indonesia Harus Memenuhi Syarat Ini
TRIBUN-BALI.COM - Menggunakan helm masuk dalam ketegori safety gear bagi pengendara sepeda motor.
Maka dari itu, perlu ada standarisasi khusus yang membuktikan bila pelindung kepala tersebut layak digunakan.
Layak digunakan dalam hal ini bukan hanya sekadar bisa dipakai, tapi juga terbukti bisa melindungi, terutama sektor kepala pengendara.
Berangkat dari hal itu, harus ada pengujian mengenai kualitas helm, termasuk material yang digunakan.
Seperti diketahui, kecelakaan lalu lintas yang melibatkan motor dapat mengakibatkan pengendara dan atau penumpangnya mengalami luka parah, atau bahkan sampai meninggal dunia.
Hal ini salah satunya disebabkan karena minimnya perlindungan pada pengendara sepeda motor.
Lantas apa saja standarisasi helm yang ada di dunia.
Menjelaskan hal ini, Tugimin selaku Research & Development PT Tarakusuma Indah produsen helm KYT, mengatakan bila sebenarnya cukup banyak standarnya, bahkan hampir di setiap negara berbeda-beda.
"Pada dasarnya cukup banyak, tapi umumnya yang dikenal itu hanya beberapa saja, seperti Departemen of Transportation ( DOT), Snell Memorial Foudation (SMF), SIRIM di Malaysia, lalu ECE 22.05 yang dipakai Eropa, dan SNI untuk kita di sini (Indonesia)," kata Tugimin saat dihubungi Kompas.com, Minggu (9/2/2020).
Profil Ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna, Ikuti Pesan Orang Tua agar Selalu Miliki Jiwa Pengabdian |
![]() |
---|
Ikatan Notaris Indonesia Temui Kapolda Bali, Mohon Perlindungan karena Masalah Pertanahan Meningkat |
![]() |
---|
Termasuk Cancer & Gemini, 7 Zodiak Ini Akan Boros Besok 26 Februari 2021, Ada yang Melewati Batas |
![]() |
---|
Bayi di Desa Sepang Buleleng Lahir dengan Kelainan Kelamin, Kini Orangtua Terkendala Biaya untuk USG |
![]() |
---|
Persib Bandung Vs Persebaya Surabaya, 3 Pemain Top Kirim Sinyal Gabung Persib, Jadwal Piala Menpora |
![]() |
---|