Liga 1 Indonesia

Wander Luiz Ingatkan Masyarakat Indonesia Agar Patuhi Protokol Kesehatan

Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz tak bosan-bosannya mengingatkan kepada masyarakat dan bobotoh untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

Editor: M. Firdian Sani
PERSIB.co.id/Derry Setiadi Nugraha
Pemain anyar Persib Bandung, Wander Luiz. 

TRIBUN-BALI.COM - Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz tak bosan-bosannya mengingatkan kepada masyarakat dan bobotoh untuk tetap mematuhi protokol kesehatan selama pandemi corona.

Pemain asal Brasil ini, mengatakan pandemi corona belum berakhir dan saat ini yang bisa dilakukan hanya menjaga diri dengan memakan makanan bernutrisi baik serta selalu menggunakan masker kemana pun pergi.

"Tolong untuk semua Bobotoh untuk tetap di rumah, menjaga jarak karena Covid-19 masih bisa menyerang kami semua. Jadi hati-hati semuanya," ujar Wander Luiz di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (4/9/2020).

Jadwal Live Pertandingan Timnas U-19 Indonesia dan Persib Bandung Hari Ini

Wander Luiz merupakan penyintas Covid-19 yang berhasil sembuh.

Dia dinyatakan positif pada pada 27 Maret setelah sehari sebelumnya Persib melakukan swab test kepada pemainnya.

Setelah itu, rencana Wander Luiz untuk kembali ke negaranya, Brasil harsu ditunda karena harus melakukan isolasi mandiri di Bandung.

"Halo Bobotoh, saya sudah menjalani tes corona dan hasilnya positif. Namun saya merasa baik-baik saja, tidak ada gejala. Saya juga mengikuti pedoman, bahwa saya telah mengisolasi diri dan saya berharap semua orang akan baik-baik saja. Tolong jaga diri kalian agar tetap sehat. Saya berharap semuanya akan baik-baik saja dan saya bisa mulai bermain sepak bola lagi," kata Wander Luiz kala itu.

Setelah isolasi mandiri selama 14 hari, pemain bernomor punggung sembilan ini berhasil sembuh pada 15 April setelah kembali melakukan swab test.

"Alhamdulillah, dari awal saya sudah menyangka dia tidak terlalu parah. Bagus ya, dia menyadari dan menghormati keputusan dari tim medis, itu saya salut sama Wander Luiz tidak menganggap enteng kepada hasil dari tim medis," kata Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar.

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Striker Persib Bandung Wander Luiz Terus Ingatkan Agar Patuhi Protokol Kesehatan

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved