Denpasar
Dirut RSUP Sanglah Telah Divaksinasi Covid-19, Wayan Sudana: Tidak Ada Efek Negatif Yang Dirasakan
"Tidak terasa sakit dan aman. Dan ketika menunggu di ruang observasi, tidak ada efek negatif yang dirasakan," ungkapnya.
Penulis: Ni Luh Putu Wahyuni Sari | Editor: Noviana Windri
Laporan Wartawan, Ni Luh Putu Wahyuni Sri Utami
TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR – Salah satu pejabat Provinsi Bali yang mengikuti vaksinasi Covid-19 pada, Kamis (14/1/2021) yang bertempat di RSUD Bali Mandara adalah, Direktur Umum RSUP Sanglah Denpasar, dr. Wayan Sudana.
Ketikan dikonfirmasi bagaimana rasanya disuntikkan vaksin covid-19 pada lengan kiri atas, ia mengatakan tidak terasa sakit dan aman.
"Tidak terasa sakit dan aman. Dan ketika menunggu di ruang observasi, tidak ada efek negatif yang dirasakan," ungkapnya.
Dan ketika menunggu di ruang observasi, ia mengatakan tidak ada efek negatif yang muncul dan bahkan saat ini ia berada di kantor untuk bekerja kembali.
"Saat menunggu di ruang observasi biasa-biasa saja, dan sekarang kembali ke kantor kerja seperti biasanya," tambahnya.
Dan ia mengatakan, akan mendapatkan vaksin tahap kedua dua minggu setelah vaksin pertama dilakukan yaitu pada, Kamis (28/1/2021) mendatang berbarengan dengan Gubernur Bali, Koster. (*)