Bali United
Cetak Gol Sesi Game, Komang Tri Kian Termotivasi di Tim Senior Bali United
Komang Tri Arta telah terlihat mengikuti dua kali latihan yang dipimpin pelatih Stefano Cugurra Teco di lapangan Karya Manunggal Sidakarya, Denpasar.
Penulis: Marianus Seran | Editor: Noviana Windri
Laporan Wartawan Tribun Bali, Marianus Seran
TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR - Pemain muda Bali United Komang Tri Arta telah terlihat mengikuti dua kali latihan yang dipimpin pelatih Stefano Cugurra Teco di lapangan Karya Manunggal Sidakarya, Denpasar.
Latihan perdana Bali United telah dimulai sejak Senin 8 Februari 2021.
Program utama yang diberikan pelatih yakni berkaitan dengan fisik pemain karena sudah lama tim tidak berlatih bersama.
Pada sesi latihan Selasa 9 Februari 2021 kemarin, pemain muda Komang Tri Arta mencetak gol pada sisi small game.
Gol dia tercipta lewat shoting keras luar kotak penalti.
• Tak Hanya Lilipaly, Willian Pacheco Absen Dua Kali Latihan Bersama Bali United
• Teco Tanggapi Stefano Lilipaly, Ucapkan Terima Kasih atas Kerja Sama di Bali United
• Bali United Vs Hanoi FC, Inilah Sosok Pengganti Peran Sentral Rekan Ronaldo di Bali United
Dia mengaku hal itu menjadi motivasi untuk menjalani latihan selanjutnya dengan tim.
" Senang kembali latihan bersama. Senang juga bisa cetak gol di game. Ini motivasi ke depan. Semoga makin kuat," ujar Komang Tri, Rabu 10 Februari 2021.
Dia mengatakan saat ini fokus berlatih dengan tim Bali United sambil menunggu kompetisi kembali bergulir.
"Pasti itu, sambil menunggu kompetisi Liga. Kemarin Piala AFC U - 19 dan Piala Dunia U 20 sudah batal digelar tahun ini, jadi sudah tentu kami kecewa," tegas Komang Tri.
Kondisi Belum 100 Persen Pasca Cedera
Komang Tri mengalami cedera ketika bergabung pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 yang dipimpin pelatih Shin Tae yong beberapa waktu lalu.
Komang Tri alami cedera hamstring di kaki kiri.
Saat ini cederanya sudah pulih namun kondisi fisik belum 100 persen.
"Kondisi belum 100 persen, baru 70 persen. Beberapa waktu lalu mau ke Spanyol bersama Timnas saya cedera. Terus pemulihan di Jakarta selama sebulan. Pasti performa menurun. Sekarang saya fokus dengan tim agar fisik kembali 100 persen. Kemarin hanstring kiri cedera, "jelas pemain 19 tahun asal Buleleng ini.
Dia berharap semoga liga kembali bergulir secepatnya, agar pemain bisa menunjukan kualitas karena sudah setahun tak ada kompetisi di tanah air.