Berita Jembrana
Gudang Oven Kelapa Dilalap Si Jago Merah di Jembrana Bali
Gudang oven di Banjar Yeh Satang Desa Yehsumbul Kecamatan Mendoyo, Jembrana, Bali itu mengalami kebakaran sekitar pukul 18.00 Wita petang tadi
TRIBUN-BALI.COM, NEGARA - Gudang oven kelapa dilalap si jago merah, Selasa 16 Februari 2021.
Gudang oven di Banjar Yeh Satang Desa Yehsumbul Kecamatan Mendoyo, Jembrana, Bali itu mengalami kebakaran sekitar pukul 18.00 Wita petang tadi.
Kapolsek Mendoyo Kompol Made Karsa mengatakan, peristiwa kebakaran itu menimpa gudang oven kelapa (kopra) berukuran 3x2 meter persegi, milik I Made Suja, 66 tahun.
Kejadian ini berawal sekitar pukul 08.00 Wita pagi hari ada empat orang karyawannya sedang mengoven kopra.
Baca juga: Rumah Kebakaran Pekan Lalu di Jembrana Bali, Dadong Ranti Dapat Bantuan
Kemudian, pada pukul 17.00 Wita seluruh karyawan meninggalkan gudang.
Kemudian sekira pukul 18.00 wita, Suja melihat api yang sudah membesar membakar gudang oven hingga membakar atap ruangan oven yang terbuat dari asbes.
“Untuk pemilik sempat dibantu oleh warga sekitar memadamkan dengan alat seadanya dan api berhasil dipadamkan, yang dilanjutkan oleh 4 unit pemadam kebakaran Pemkab Jembrana guna mencegah adanya sisa api dilokasi,” ucapnya.
Karsa menjelaskan, atas kejadian tersebut, korban mengalami kerugian sebesar kurang lebih Rp 10.000.000.
Dan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
“Korban mengalami kerugian materiil.
Tidak ada korban jiwa,” bebernya. (*).
gudang oven kelapa
kebakaran di jembrana
kerugian materiil
Polsek Mendoyo
pemadam kebakaran
Pemkab Jembrana
korban
Tribun Bali
berita Jembrana terkini
Berita Jembrana hari ini
Bupati Tamba Dukung Anak Jembrana di Ajang Liga Dangdut Indonesia |
![]() |
---|
RSU Negara Bali Gelar Perekrutan Pegawai Laboratorium Swab PCR |
![]() |
---|
Rencana Pembelajaran Tatap Muka Kembali Dirancang di Jembrana Bali |
![]() |
---|
Bupati Tamba Serahkan Bantuan Warga Isolasi di Desa Batuagung Jembrana Bali |
![]() |
---|
Jelang TMMD ke-110 di Jembrana Bali,Ratusan Anggota TNI Kodim 1617/Jembrana Jalani Rapid Tes Antigen |
![]() |
---|