Berita Jembrana
Bupati Tamba Gandeng PLN Bantu Bedah Rumah di Medewi Jembrana Bali
Membantu keluarga terdampak banjir bandang di Desa Medewi ,Bupati Jembrana I Nengah Tamba bersama PLN Unit Induk Distribusi (UID) Bali memberikan bant
TRIBUN-BALI.COM, NEGARA - Membantu keluarga terdampak banjir bandang di Desa Medewi ,Bupati Jembrana I Nengah Tamba bersama PLN Unit Induk Distribusi (UID) Bali memberikan bantuan, rabu (17/3).
Bantuan diserahkan berupa satu unit bedah rumah yang berasal dari dana CSR kepada penerima, Misbah warga Banjar Loloan Desa Medewi .
Turut mendampingi saat penyerahan Pj Sekda Jembrana Nengah Ledang, bersama Adi Priyanto General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Bali .
Adi Priyanto mengatakan bahwa Penyerahan Bantuan CSR berupa bedah rumah ini merupakan bentuk kepedulian instansi PLN terhadap warga yang rumahnya terkena musibah banjir bandang di desa Mewedi.
“Bantuan ini adalah bentuk kepedulian PLN untuk membantu warga masyarakat Jembrana yang mengalami musibah dengan total bantuan sebesar 35 Juta untuk 1( satu ) Unit rumah dan Semoga bantuannya bermamfaat dan bisa meringankan beban warga,”ujarnya
Baca juga: Rapat Paripurna DPRD, Bupati Tamba Komitmen Genjot PAD Jembrana
Baca juga: Bupati Tamba Targetkan 1200 Dosis Vaksin Covid-19 Per-Hari di Jembrana Bali
• Bantu Lansia Sembako, Bupati Tamba Gandeng TNI/Polri
Sementara itu, Bupati Jembrana I Nengah Tamba sangat mengapresiasi atas bantuan CSR berupa bedah rumah yang bersumber dari PLN Unit Induk Distribusi (UID) Bali terhadap warga yang terdampak musibah banjir bandang di desa Medewi.
“Kehadiran PLN untuk memberikan bantuan ini menjadi contoh yang positif bagi masyarakat. Sekali lagi saya menyampaikan terimakasih atas bantuan ini sangat-sangat bermanfaat bagi warga yang kemarin terkena musibah banjir bandang dan saya harapkan nantinya instansi swasta lainnya ikut berpartisipasi,”kata Bupati Tamba
Misbah salah satu warga Banjar Loloan yang rumahnya terkena musibah banjir bandang itu menyampaikan terimakasih kepada Bupati Jembrana dan General Manager serta semua pihak yang sudah peduli kepada warganya yang terkena musibah.
“Terimakasih kepada PLN dan Bupati Jembrana atas bantuan yang diberikan, Semoga Jembrana kedepannya semakin maju dan Jaya,”ucapnya.
berita Jembrana terkini
Berita Jembrana hari ini
Bupati Tamba
PLN
Desa Medewi
banjir di Jembrana
PLN Unit Induk Distribusi (UID) Bali
Walau Terkendala Jalan dan Cuaca, Pengerjaan Rabat Beton TMMD Kodim Jembrana Rampung Tepat Waktu |
![]() |
---|
Wagub Cok Ace Kunjungi Percepatan Vaksinasi Covid-19 di Jembrana Bali |
![]() |
---|
Bupati Tamba Lantik I Nengah Ledang Sebagai Sekda Jembrana |
![]() |
---|
Rumah Semi Permanen Sudiarta di Bunut Bolong Jembrana Bali Ludes Dilalap Si Jago Merah |
![]() |
---|
Update Covid-19 di Jembrana Bali 5 April 2021, Satu Pasien Covid-19 di Jembrana Meninggal Dunia |
![]() |
---|