Hotma Sitompul Adukan Hotman Paris ke Peradi, Ini Alasannya
Bersama dengan dua rekan, ia resmi memasukan aduan ke Komisi Pengawas Advokat, Senin (12/4/2021).
Setelah membuat aduan, kini Partahi Sihombing memasrahkan kepada pihak Komisi Pengawas Advokat.
Apakah laporan yang mereka sampaikan memenuhi kriteria dalam pelanggaran kode etik.
Ia mengatakan sebenarnya dalam peraturan telah dijelaskan bahwa dilarang membongkar kesalahan sesama kuasa hukum.
"Biar nanti dewan kehormatan yang menilai mana laporan kami yang dianggap masuk kriteria pelanggaran kode etik."
"Karena di dalam aturan kode etik itu nggak boleh mengekspos kesalahan rekan sejawat dengan rinci," terang Partahi Sihombing.
Hotman Paris Sebut Pernikahan Hotma Sitompul dan Desiree sudah Bermasalah sejak Lama
Rumah tangga pengacara Hotma Sitompul dan Desiree diketahui memang tengah bermasalah.
Hal itu disampaikan dalam video yang diungggah di kanal YouTube KH Infotainment, Sabtu (10/4/2021).
Kondisi ini diketahui setelah ibunda Bams eks Samsons buka suara dan mengaku diusir suami dari rumah.
Sejak saat itu berbagai prahara rumah tangga antara Desiree dan Hotma Sitompul pun mencuat.
Mulai dari aset yang tidak ada atas nama Desiree hingga isu perselingkuhan.
Kemudian Hotman Paris mengungkapkan soal kemungkinan mereka bersatu kembali.
Ia menjelaskan berdasarkan wawancara dengan kliennya, sudah tidak ada lagi keinginan bersama.
"Saya melihat secara pribadi, kayanya untuk bersatu lagi itu sudah sangat susah," tandas Hotman Paris.
Lanjut, Hotman Paris mengatakan permasalahan dalam rumah tangga sudah ada sejak bertahun-tahun yang lalu.