Kerajaan Inggris
Ratu Elizabeth Titipkan Sepucuk Surat di Peti Jenazah Pangeran Philip: Aku Mencintaimu
Wanita itu berlari di depan kerumunan setelah para pelayat mengheningkan cipta selama satu menit untuk suami Ratu Elizabeth II.
TRIBUN-BALI.COM, LONDON - Ratu Elizabeth II menitipkan sepucuk surat "cinta" di atas peti jenazah sang suami, Pangeran Philip.
Sementara seorang wanita bikin heboh di luar Kastil Windsor London hingga sempat mengganggu kelancaran prosesi pemakaman Pangeran Philip, Sabtu 17 April 2021.
Prosesi pemakaman Duke of Edinburgh yang meninggal dunia 9 April 2021 berlangsung di Kapel St George.
James Hockaday dari Metro melaporkan, seorang wanita tak dikenal menyebabkan keributan di luar Kastil Windsor.
Wanita itu berlari di depan kerumunan setelah para pelayat mengheningkan cipta selama satu menit untuk suami Ratu Elizabeth II.
Baca juga: Begini Sorotan Tajam Terhadap Peran Monarki Inggris Setelah Kematian Pangeran Philip
Baca juga: Kisah Pangeran Philip dan Mobil Land Rover Kesayangannya, Dipakai Mengiringi ‘Perjalanan Terakhir
Metro melaporkan, wanita itu berlari di jalan sambil berteriak "selamatkan planet ini" tak lama setelah kerumunan mulai memberi aplaus.
Ia juga melompat ke patung Ratu Victoria tetapi ditangkap oleh pihak berwenang setempat.

Foto-foto menunjukkan pihak berwenang mengawal wanita tanpa pakaian lengkap itu keluar dari jalan raya sementara orang-orang melihatnya.
Selama prosesi pemakaman Pangeran Philip yang menyedot perhatian sangat besar dari seluruh dunia, anggota masyarakat Inggris berbaris di luar Kastil Windsor.
Mereka memberi penghormatan kepada Pangeran Philip, suami Ratu Elizabeth II yang juga merupakan pasangan ratu Inggris terlama dalam sejarah monarki itu.
Penduduk Kota London telah diminta untuk tidak menghadiri pemakaman karena pandemi Covid-19, tetapi kerumunan tetap ada meskipun tidak menonjol.
Mobil Land Rover
Sembilan anggota keluarga kerajaan berjalan di belakang peti mati Pangeran Philip saat diangkut dengan mobil jenazah Land Rover dari Pintu Masuk Negara di Windsor ke Kapel St George.
Dalam barisan itu terdapat keempat anak Pangeran Philip, serta cucunya Pangeran William dan Pangeran Harry.
Muncul isu keretakan antara Pangeran William dan Harry dalam beberapa tahun terakhir.