AC Milan

Turki Jadi Bulan-bulanan di Euro 2020, Pemain AC Milan Ini Heran dan Ungkap Penyebabnya

Turki benar-benar dibuat babak belur di turnamen Euro 2020. Tim racikan Senol Gunes ini seolah menjadi lumbung gol bagi lawannya di Grup A Euro 2020.

Editor: Ady Sucipto
instagram@hakancalhanoglu
Turki Jadi Bulan-bulanan di Euro 2020, Pemain AC Milan Ini Heran dan Ungkap Penyebabnya 

"Kami semua meminta maaf karena turnamen ini tak berjalan sebagaimana yang kami inginkan."

"Ini benar-benar sebuah kekecewaan besar," sambungnya.

Baca juga: Jelang Laga Melawan Ukraina, Kapten Tim Austria Ungkap Duel Tersebut Layaknya Final bagi Negaranya

Meski demikian, pemain AC Milan ini tak mau terus bermuram durja.

Ia lantas menggali sisi positif yang didapat dari ajang Euro 2020.

Menurutnya, Turki dapat mengambil pelajaran untuk tampil lebih baik ke depannya.

Selain itu, komposisi pemain muda yang menghuni skuat asuhan Senol Gunes juga akan lebih berkembang lagi di masa depan.

Baca juga: Profil Xhedran Shaqiri, Pemain Sayap Brilian Milik Liverpool dan Gol-Gol Spektakulernya

"Kami harus belajar dari kesalahan-kesalahan yang dibuat," ujar Calhanoglu.

"Tetapi kami tidak akan menundukkan kepala kami."

"Ini adalah tim yang sangat muda dan jelas akan berkembang lebih jauh di masa mendatang," lanjutnya.

(Tribunnews.com/Guruh)

Update kabar Euro 2020 terkini

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Tak Habis Pikir dengan Performa Turki, Hakan Calhanoglu Ungkap Komentarnya

Sumber: Tribunnews
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved