Bali United

Head to Head Borneo FC vs Bali United: Pelatih Pesut Etam Singgung Menang 6-0 Lawan Serdadu Tridatu

Pria yang menggantikan Mario Gomez di pos kepelatihan itu mengenang timnya mencukur Bali United enam gol tanpa balas di tahun 2019

Penulis: Alfonsius Alfianus Nggubhu | Editor: Alfonsius Alfianus Nggubhu
Tribun Bali/Rizal Fanany
Head to Head Borneo fc vs Bali United 

Menurutnya, saat ini keadaan sudah berbeda.

Pasalnya, di laga tersebut dirinya masih menjadi asisten pelatih.

Sedangkan sekarang dirinya menjadi pelatih sementara usai Mario Gomez memilih untuk mengundurkan diri dari Borneo FC.

"Cerita kami menang 6-0 kemarin itu sudah dua tahun lalu dan situasinya pun berbeda."

"Toh kami menang besar tapi yang juara tetap Bali United, kan ceritanya seperti itu," katanya saat jumpa pers jelang laga yang juga dihadiri Bolasport.com, Senin (27/9/2021).

Kemenangan besar melawan Bali United hanya sebuah cerita yang sudah berlalu.

Dirinya menilai jika masih terlena dengan kemenangan tersebut justru akan sangat berbahaya.

Karena, bisa membuat strategi yang ada tidak berjalan dengan baik.

"Jadi itu pertandingan sudah selesai dan itu jadi sejarah."

"Akan sangat fatal untuk kami jika terus mengingat itu," terangnya.

Terlebih di laga besok, Borneo FC sedang mengalami masalah yang serius.

Masalah tersebut adalah absennya tiga pemain Borneo FC akibat beberapa hal.

"Apalagi pertandingan besok kami kekurangan pemain, ada banyak yang cedera."

"Leo (Guntara) belum pulih, (Fransisco) Torres ada problem, Wawan (Febriyanto) juga izin anaknya sakit sehingga dia belum bisa latihan dan masih di kotanya," tutupnya.

Head to Head Borneo FC vs Bali United

Sumber: Tribun Bali
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved