Liga 1

PELATIH PERSIB BANDUNG Berhenti Lembek, Kini Tekan Strikernya untuk Bisa Cetak Banyak Gol

Striker asing Persib Bandung, Bruno Cantanhede masih terus menjadi objek kritikan setelah performanya belum memenuhi ekspektasi bobotoh.

Editor: Harun Ar Rasyid
Istimewa/Persib
Striker Persib bandung Bruno Cantanhede merayakan Gol yang dicetyak ke gawang Persita Tangerang 

Di pihak lain, PSIS Semarang berada di peringkat delapan, dengan jumlah 33 poin dari 24 pertandingan.

Secara statistik tujuh pertandingan terakhir pun demikian.

Persib Bandung mampu meraih enam kali kemenangan dan hanya sekali kekalahan.

Pada pertandingan terakhir, Maung Bandung mampu meraih kemenangan atas PSS Sleman.

Di kubu calon lawan, PSIS Semarang hanya mampu meraih tiga kali hasil imbang dan dua kali kekalahan.

Laskar Mahesa Jenar kembali harus menelan kekalahan oleh Barito Putera di laga terakhirnya.

Dengan kondisi tersebut, motivasi dan kesiapan para pemain dari kedua kesebelasan pun akan kembali diuji pada pertandingan pekan ke-25 Liga 1, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Selasa (15/2/2022).

Menilik rekor duel kedua tim dalam lima pertemuan yang dilansir Tribunjabar.id dari laman Soccerway, Persib Bandung mampu menaklukkan PSIS Semarang sebanyak empat kali, sedangkan PSIS baru satu kali.

Kemenangan tim Maung Bandung atas tim Laskar Mahesa Jenar terakhir terjadi pada putaran pertama Liga 1 2021/2022 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta (26/10/2021).

Gol Febri Hariyadi pada menit ke-60 cukup mengantarkan Persib menjadi pemenang dengan skor 1-0.

Selanjutnya, sebelum terjadinya penghentian kompetisi akibat kondisi pandemi covid-19 pada tahun 2020, Persib Bandung mampu menaklukkan PSIS Semarang dengan skor 2-1 di Stadion si Jalak Harupat, Soreang (6/11/2019).

Saat itu gol yang dicetak Ezechiel NDouassel dan Febri Hariyadi hanya mampu dibalas oleh Bruno Silva.

Pertemuan kedua tim pun kembali terjadi di Stadion Madya Magelang (21/7/2019).

Saat itu pun Persib Bandung mampu mengandaskan perlawanan PSIS Semarang dengan skor akhir 1-0, melalui gol yang dicetak Ezechiel NDouassel pada menit ke-78.

Di tahun 2018, PSIS Semarang, yang tampil dihadapan para pendukungnya di Stadion Madya Magelang (18/11/2018), berhasil mengalahkan Persib Bandung dengan skor telak 3-0, melalui gol yang dicetak Bruno Silva, Hari Nur Yulianto, dan Ibrahim Conteh.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved