Piala Presiden 2022
Jadwal Lengkap Piala Presiden 2022 Sampai Final, Persib Jadwal Main Sore, Lawan Runner Up Grup A
Piala Presiden 2022 sudah mendekati babak perempat final, nah berikut jadwal pertandingan lengkap Piala Presiden 2022 sampai Final
Pertandingan melawan Bali United merupakan laga pertama Persib Bandung di fase grup yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), tanggal 12 Juni 2022.
Di laga itu, Nick Kuipers dan kawan-kawan menghasilkan satu gol yang dicetak David Da Silva di menit 79.
Baca juga: Persib Makin Tajam! Trio Timnas dan Pemain Asia Ini Siap Bergabung di Perempat Final Piala Presiden
Pertandingan berakhir imbang 1-1.
Selanjutnya, Persib Bandung meraih kemenangan 3-1 atas Persebaya.
Laga ini digelar di Stadion GBLA, Jumat tanggal 17 Juni 2022.
Tiga gol Persib Bandung dicetak melalui aksi Victor Igbonefo di menit 26, Nick Kuipers (35), dan Ciro Alves (90+2).
Gawang Persib Bandung dibobol pemain lawan melalui titik putih.
Terakhir, Maung Bandung mampu membuat satu gol di laga kontra Bhayangkara FC di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Selasa tanggal 21 Juni 2022.
Menurut laman resmi klub gol itu diciptakan oleh penyerang Persib Bandung asal Brasil, David Da Silva.
Itu merupakan gol keduanya untuk tim di turnamen Piala Presiden 2022.
Ini berarti belum ada pemain lokal yang mampu mempersembahkan gol bagi Persib Bandung.
Baca juga: Persib Bandung Lolos ke Perempat Final Piala Presiden 2022, Alberts Beri Libur 4 Hari Pasukannya
Para pencetak gol adalah legiun asing dan satu pemain naturalisasi.
Mengoleksi tujuh poin Persib Bandung menjadi juara grup dan berhasil lolos ke perempat final Piala Presiden 2022.
Kini Maung Bandung tengah menunggu kepastian siapa yang menjadi lawan di perempat final.
Jadwal lengkap perempat final Piala Presiden 2022, Persib Bandung kebagian bermain Minggu 3 Juli 2022 pukul 15.30 WIB.