Kabar Artis
Artis Dicky Topan Pemeran Adik Si Entong Meninggal Dunia Di Usia 26 Tahun, Dikabarkan Sakit Jantung
Artis Dicky Topan yang pernah membintangi sinetron Si Entong dan berperan sebagai adik si Entong dikabarkan meninggal dunia karena sakit jantung.
TRIBUN-BALI.COM - Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan tanah air.
Apakah Tribunners masih ingat dengan artis Dicky Topan?
Dicky Topan merupakan artis yang sempat populer saat memerankan adik pemeran utama Entong dalam sinetron " Si Entong".
Artis Dicky Topan atau yang memilik nama asli Dicky Lebrianto ini dikabarkan meninggal dunia, Kamis 7 Juli 2022 pada pukul 21.00 WIB.
Dicky Topan meninggal dunia di Rumah Sakit Mintoharjo, Bendungan Hilir, Tanah Abang, Jakarta Pusat, di usia 26 tahun.
Kabar duka tersebut turut diinformasikan Instagram @merekamjakarta, Jumat 8 Juli 2022.
"ARTIS DICKY TOPAN MENINGGAL DUNIA KARENA SAKIT JANTUNG."
"Artis Dicky Lebrianto (25) atau akrab dikenal Diki Topan meninggal dunia di Rumah Sakit Mintoharjo, Bendungan Hilir, Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Kamis (7/7/2022) sekitar pukul 21.00 WIB," tulis @merekamjakarta.
Kini, jenazah Dicky Topan sudah disemayamkan di rumah duka di Jalan Petojo Utara VI RT 016 RW 03, Petojo Utara, Gambir, Jakarta Pusat.
Baca juga: MenPAN-RB Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Berikut Pernyataan Resmi Dari Kementrian PAN-RB
Diketahui, sebelumnya Dicky Topan telah dirawat selama lima hari di rumah sakit karena sakit jantung.
"Dicky meninggal dunia setelah dirawat selama lima hari di Rumah Sakit Mintoharjo."
"Dicky meninggal dunia karena sakit jantung," tulis @merekamjakarta.

Ibunda Dicky Topan, Lusianti mengatakan jika anaknya baru kelihatan memiliki jantung bengkak saat usia 25 tahun.
“Umur 25 baru keliatan jantungnya bengkak."