Berita Karangasem

BREAKING NEWS: Rumah Tergerus Air Bah, Satu Keluarga di Karangasem Terseret, Satu Orang Meninggal

Hujan yang menguyur Karangasem mengakibatkan sebuah rumah milik Gusti Ngurah Suparta di Banjar Santi, Desa Selat, Kecamatan Selat, tergerus air bah.

Penulis: Saiful Rohim | Editor: Ida Ayu Suryantini Putri
Istimewa
Keluarga Gusti Ngurah Suparta yang rumahnya tergerus air bah, mendapat perawatan di Puskesmas Selat, Karangasem, Senin 17 Oktober 2022 

TRIBUN-BALI.COM, KARANGASEM - Hujan yang menguyur Karangasem mengakibatkan sebuah rumah milik Gusti Ngurah Suparta di Banjar Santi, Desa Selat, Kecamatan Selat, Karangasem, Bali, tergerus air bah, Senin 17 Oktober 2022 dini hari.

Satu keluarga hanyut terbawa aliran air bah dari Sungai Ketapang, Br. Santi.

Keluarga yang hanyut yakni Gusti Ngurah Suparta (orang tua), Gusti Ayu Kartini (orang tua), dan 3 orang anaknya.

Adalah Gusti Ayu Agung Pradnyana (19), Gusti Ayu Agung (17), serta Gusti Ngurah Wedana Putra (9).

Baca juga: Kerugian Akibat Longsor di Karangasem Capai Setengah Miliar 

Akibat kejadian ini, Gusti Ayu Agung Pradnyana ditemukan meninggal dunia, sedangkan I Gusti Ngurah Wedana masih dalam pencarian.

Sedangkan tiga lainnya masih dalam perawaran di Puskesmas Selat karena mengalami luka di badannya.

Menurut orang tuanya, Gusti Ngurah Suparta, mengatakan kejadian terjadi tiba-tiba.

Baca juga: Diguyur Hujan, Puluhan Titik Longsor dan Pohon Tumbang Terjadi di Karangasem

Air hujan cukup deras, sedangkan lampur tiba - tiba mati.

Keluarga yang ada dalam rumah kalang kabut. Air bah yang datang datang dari hulu langsung mengerus rumah, dan membawa hanyut keluarganya.

"Saya tak menyangka akan seperti ini. Tiba - tiba di sungai besar dan menggerus rumah,"kata Gusti Ngurah Suparta saat ditemui di Puskesmas Selat, Senin (17/10/2022).

 

 

Berita lainnya di Berita Karangasem

Sumber: Tribun Bali
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved