Kabar Artis

Sempat Kepergok Nge-Date di Bali, Song Joong Ki Konfirmasi Tengah Kencani Wanita Inggris

Sempat kepergok kencan di Bali, Song Joong Ki konfirmasi tengah menjalin hubungan dengan wanita Inggris.

Kolase Instagram dan TikTok ditha.pramesti
Sempat Ngedate di Bali, Song Joong Ki Konfirmasi Hubungannya dengan Wanita Asal Inggris 

Tribun-Bali.com - Sempat kepergok kencan di Bali, Song Joong-Ki konfirmasi tengah menjalin hubungan dengan wanita Inggris.

Aktor papan atas Korea Selatan baru saja membuat pengakuan mengejutkan.

Mantan suami Song Hye Kyo ini menggemparkan jagat Internet lewat pertanyaannya.

Siap-siap sakit hati deh mendengar pengakuannya!

Baca juga: Warganet Ramai Sebut Boy William Mirip Choi Siwon Super Junior, Song Joong-Ki: Mirip Banget!

Song Joong Ki membenarkan tentang hubungannya dengan wanita asal Inggris tersebut.

Tak main-main, ia bahkan sempat kepergok berkencan dengan kekasih barunya di Bali.

Dalam kesempatan tersebut, diketahui jika aktor Descendants of the Sun tersebut membawa labuhan hatinya kondangan di Nusa Dua.

Pihak agensi Song Joongki pun tak mau tinggal diam atas kabar ini.

Baca juga: CATAT! Ini 9 Drama Korea Terbaru Oktober 2022, Dibintangi Choi Siwon hingga Song Joong Ki

Dilansir TribunTrends.com Senin (26/12/2022), dilansir News1, agensi Song Joong Ki, HighZium Studio kini mengkonfirmasi artisnya tengah menjalin hubungan dengan wanita non-selebriti.

Diketahui, wanita tersebut merupakan kenalan rekan Song Joong Ki.

"Song Joongki menjalin hubungan dengan non-selebriti dari Inggris," kata perwakilan agensi HighZium Studio.

Dikatakan bahwa Song Joong Ki kerap menikmati kencan dengan pacarnya di waktu senggang meskipun aktivitasnya sibuk.

Song Joong Ki bertemu dengan pacar barunya berkat kenalan mereka pada tahun lalu.

Sejak saat itu, keduanya sering bertemu dan semakin dekat.

Pacar baru Song Joong Ki dikenal cantik dan juga cerdas.

Baca juga: 5 Film Korea Yang Tayang Tahun 2022 Ini, Ada Aktor Song Joong Ki, Park Seo Joon Hingga D.O EXO

Bahkan Song Joong Ki tak ragu memamerkan sang kekasih kepada teman dan juga staf.

Pada tanggal 7 Desember 2022, Song Joongki mengajak pacar bulenya ke press conference drama Reborn Rich yang digelar di Singapura.

Sang wanita bahkan ikut menemani lawatan sang aktor di Bali.

Sosok Wanita yang diduga gandengan baru Song Joong Ki. (TikTok alpha.girl2)
Sosok Wanita yang diduga gandengan baru Song Joong Ki. (TikTok alpha.girl2)

Pacar baru Song Joong Ki beberapa kali tertangkap kamera penggemar saat berada di Pulau Dewata.

Mantan suami Song He Kyo nampaknya tidak begitu mempersoalkan terkesposnya sang kekasih.

Lebih lanjut disebutkan bahwa keduanya saling menghormati pekerjaan masing-masing.

Sang wanita yang berasal dari Inggris dikatakan sangat memahami pekerjaan Song Joong Ki sebagai aktor.

Baca juga: Selesai Isolasi Mandiri, Song Joong Ki Kembali Syuting Bogota

Mereka biasanya berkencan di dekat rumah dan ketika ada jadwal ke luar negeri, sang pacar turut ikut menemani.

Serta kapan pun Song Joong Ki punya waktu setelah bekerja, keduanya menghabiskan waktu bersama.

Seorang sumber mengatakan kepada JTBC, bahwa saat Oktober lalu, ketika rumor kencan kedua Song Joong Ki dan Kim Tae Ri menyebar dan berakhir dengan bantahan, Song Joong Ki sudah menjalin kasih dengan pacar bulenya.

Bahkan saat itu, orang-orang di sekitar sepertinya sudah tahu tentang hubungan mereka.

Song Joong Ki dan pacarnya kembali ke Korea dan terlihat mengenakan outfit senada.

Baca juga: 7 Drakor Ini Siap Menemani Anda di Februari 2021, Dibintangi Song Joong Ki hingga Park Shin Hye

Secara khusus, Song Joongki menyelesaikan drama JTBC 'Reborn Rich' pada tanggal 25.

Aktingnya di drama tersebut mendapatkan banyak apresiasi dan cinta dari penggemar.

Artikel ini terbit di TribunTrends.com dengan judul Sempat Kondangan Bareng di Bali, Song Joong Ki Kini Akui Kencani Wanita Inggris, Ini Kata Agensi

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved