Ramadhan 2023

Ramadhan Kareem! Tradisi Ziarah Kubur Jelang Ramadhan 2023, Simak Doa Beserta Artinya di Sini

Tujuan ziarah kubur ini tidak lain dan tidak bukan adalah untuk mendoakan orang tua atau sanak saudara yang sudah meninggal.

Editor: Mei Yuniken
Tribun Bali/Ragil Armando
Ilustrasi - Ramadhan Kareem! Tradisi Ziarah Kubur Jelang Ramadhan 2023, Lengkap Doa Beserta Artinya 

TRIBUN-BALI.COM – Berikut ini adalah doa-doa dan tata urutan ziarah kubur jelang Ramadhan 2023.

Bulan suci Ramadhan 2023 akan segera tiba.

Berdasarkan penanggalan masehi dan menurut kalender pemerintah Indonesia, hari pertama Ramadhan 2023 jatuh pada tanggal 22 Maret 2023.

Itu berarti terhitung dari sekarang, Ramadhan 2023 kurang 20 hari lagi.

Mengacu pada kalender yang sudah ada, untuk menentukan awal Ramadhan biasanya dari Kementerian Agama RI akan mengadakan sidang Isbat.

Sidang Isbat biasa dilakukan setiap tanggal 29 pada bulan sebelum Ramadhan.

Berjuta-juta umat muslim banyak yang menantikan kedatangan bulan Ramadhan 2023 ini.

Untuk menyambut bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri, biasanya umat muslim melakukan ziarah kubur.

Seperti sudah menjadi tradisi, tiap akan tiba waktu Ramadhan, umat muslim berbondong-bondong melakukan ziarah kubur.

Baca juga: 21 Hari Menuju Ramadhan 2023, Simak 4 Peristiwa Besar yang Terjadi Saat Ramadhan, Ada Nuzulul Quran

Tujuan ziarah kubur ini tidak lain dan tidak bukan adalah untuk mendoakan orang tua atau sanak saudara yang sudah meninggal.

Ketua bidang Dakwah Majelis Ulama Indonesia (MUI) Cholil Nafis mengatakan bahwa ziarah kubur merupakan amalan yang dianjurkan untuk muslim.

Di bawah ini merupakan urutan dan doa ziarah kubur beserta artinya dilansir dari situs resmi MUI mui.or.id :

1). Membaca salam

Salam adalah doa yang dibacakan pertama kali saat sampai ke makam.

Bacaan salam yang dianjurkan untuk dibaca adalah sebagai berikut:

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved