Jokowi Kunjungi Bali

Kisah Komang Yudiati Rela Tak Sarapan Demi Fotoan Bareng Presiden Joko Widodo di Besakih

Wanita berkacamata itu, mengaku harus rela tak sarapan pagi demi bisa bertemu dan bertatap mata dengan orang nomor 1 di Indonesia ini.

Penulis: Saiful Rohim | Editor: Anak Agung Seri Kusniarti
Saiful Rohim
Wanita berkacamata itu, mengaku harus rela tak sarapan pagi demi bisa bertemu dan bertatap mata dengan orang nomor 1 di Indonesia ini. 

TRIBUN-BALI.COM -  Rasa haru dan bahagia menyelimuti wajah Ni Komang Yudiati.

Matanya berbinar bahagia.

Sesekali perempuan asal Desa Menanga, Kecamatan Rendang itu juga melompat kegirangan sembari memeluk rekan kerjanya.

Tangannya gemetaran memegang handphone dan kaos hitam yang terbungkus plastik.

Baca juga: Gubernur Bali Wayan Koster Larang WNA Sewa Motor, Polda Bali : Lebih Aman tapi Perlu Regulasi

Baca juga: Kesbangpol Klungkung Perketat Pengawasan WNA di Nusa Lembongan, Banyak TKA Jadi Instruktur Diving

Rasa haru dan bahagia menyelimuti wajah Ni Komang Yudiati.

Matanya berbinar bahagia.

Sesekali perempuan asal Desa Menanga, Kecamatan Rendang itu juga melompat kegirangan sembari memeluk rekan kerjanya.

Tangannya gemetaran memegang handphone dan kaos hitam yang terbungkus plastik.
Rasa haru dan bahagia menyelimuti wajah Ni Komang Yudiati. Matanya berbinar bahagia. Sesekali perempuan asal Desa Menanga, Kecamatan Rendang itu juga melompat kegirangan sembari memeluk rekan kerjanya. Tangannya gemetaran memegang handphone dan kaos hitam yang terbungkus plastik. (Saiful Rohim)

Bahagia dan haru Ni Komang Yudiati itu muncul, setelah mendapatkan hadiah baju kaos daari Presiden Joko Widodo.

Saat sang Presiden Jokowi, saat 'Peresmian Penataan Kawasaan Pura Agung Besakih', di Besakih, Rendang, Karangasem, Senin (13/3/2023) siang.

Ditambah lagi mendapat kesempatan berfoto bareng dengan Presiden Jokowi.

"Hari ini saya bahagia. Bisa foto bareng Bapak Presiden Joko Widodo, dan mendapatkan hadiah baju kaos bergambar Presiden Joko Widodo.

Foto ini saya cetak besar. Maunya dipasang di rumah. Sebelum berangkat ke rumah saya sempat membuat tulisan I Love Jokowi," jelas Ni Komang Yudiati,Senin (13/3/2023)

Wanita berkacamata itu, mengaku harus rela tak sarapan pagi demi bisa bertemu dan bertatap mata dengan orang nomor 1 di Indonesia ini.

Wanita berkacamata itu, mengaku harus rela tak sarapan pagi demi bisa bertemu dan bertatap mata dengan orang nomor 1 di Indonesia ini.
Wanita berkacamata itu, mengaku harus rela tak sarapan pagi demi bisa bertemu dan bertatap mata dengan orang nomor 1 di Indonesia ini. (Saiful Rohim)

"Saya berangkat dari rumah sekitar pukul 07.00 Wita dari rumah. Sampai sekarang (pukul 14.00 Wita) belum makan demi bertemu Presiden Jokowi. Astungkara tercapai," imbuh Ni Yudiati.

Tak hanya itu, kata wanita yang bekerja di Puskesmas Rendang ini, dirinya sempat mendorong sepeda motor karena kehabisan bensin saat meenuju lokasi acara peresmian.

Sedangkan dirinya lupa bawa uang untuk beli bensin.

"Akhirnya saya telepon teman untuk beli bensin. Biar ketemu Presiden Jokowi,"tambah Yudiati.

Apa yang menjadi keinginan Ni Komang Yudiati dari rumah akhirnya tercapai.

Sumber: Tribun Bali
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved