Asian Games 2023

Simak Update Perolehan Medali Asian Games 2023: Indonesia Ungguli Vietnam dan Thailand

Berikut update perolehan medali di Asian Games 2023 yang telah merampungkan beberapa cabang olahraga (cabor) pada Minggu, 24 September 2023 hingga

Editor: Ady Sucipto
ist/NOC Indonesia
Kontingen Indonesia saat mengikuti defile Asian Games 2023 di National Stadium Hangzhou, Kota Hangzhou, China, Sabtu (23/9/2023) malam. dok: NOC Indonesia 

Live Skor Medali Asian Games 2023, klik di sini.

Raihan Medali Kontingen Indonesia

Medali pertama yang didapat kontingen Indonesia itu adalah medali perunggu pada nomor Women's Light Weight Double Sculls.

Atlet dayung putri, Chelsea Curputty dan Mutiara Rahma Putri sukses finis di peringkat ketiga dalam ajang yang digelar di Fuyang Water Sports Centre, Minggu (24/9/2023) pagi WIB.

Chelsea Corputty dan Mutiara Rahma Putri sukses mencatatkan waktu 7 menit 17,64 detik.

Mereka kalah dari wakil China yang menempati posisi pertama (emas) dan Uzbekistan di tempat kedua (perak).

Lalu, medali Indonesia kembali bertambah lewat cabang olahraga Wushu.

Dia adalah Edgar Xavier Marvelo, atlet Wushu Indonesia yang berhasil mendapat medali perak dari nomor changquan putra.

Di nomor ini, Edgar kalah saing dari pewushu asal China yang meraih medali emas.

Sedangkan medali perunggu disabet oleh atlet Makau.

Kemudian, medali ketiga Indonesia yang didapat hari ini hadir dari duo atlet dayung Indonesia Ihram dan Memo.

Ihram dan Memo berhasil mempersembahkan medali perunggu kedua bagi Indonesia di ajang Asian Games 2022 Hangzhou, dari cabor Rowing di nomor Men's Double Sculls.

Ihram dan Memo mencatatkan waktu 6 menit 27,83 detik pada laga final dan finis ketiga.

Sedangkan wakil China Zhiyu Liu/Liang Zhang finis sebagai yang terbaik dan meraih medali emas usai finis dengan catatan waktu 6 menit 21,54 detik.

(Tribunnews.com/Ali,Niken)

>>> Baca berita terkait <<< 

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Update Hasil Medali Asian Games 2023 Hari Ini: Indonesia Ungguli Vietnam dan Thailand

Sumber: Tribunnews
Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved