Liga 1
Sorotan Persebaya Surabaya & Paulo Henrique, Kabar Gabungnya Paul Munster, Kans Striker Ini Join
Persebaya Surabaya dan sorotan penampilan Paulo Henrique di Liga 1 2023/2024. Paulo Henrique resmi didatangkan Persebaya Surabaya pada bursa transfer
TRIBUN-BALI.COM – Persebaya Surabaya dan sorotan penampilan Paulo Henrique di Liga 1 2023/2024.
Paulo Henrique resmi didatangkan Persebaya Surabaya pada bursa transfer Liga 1 2023 paruh musim.
Tercatat, dalam empat kali penampilan Paulo Henrique bersama Persebaya Surabaya, striker asal Brasil itu baru mencetak sebiji gol.
Gol yang dilesakkan Paulo Henrique pun berbau kontroversial ketika Persebaya Surabaya melawan Persis Solo di pekan 18 Liga 1 2023/2024.
Baca juga: Sorotan Evan Dimas di Liga 1, PSIS Semarang Dinilai Blunder Datangkan Eks Timnas Indonesia Ini
Sebagaimana diketahui, Liga 1 2023/2024 kini tinggal menyisakan 11 pertandingan lagi dan kesempatan itu akan menjadi ajang pembuktian Paulo Henrique di Persebaya Surabaya.
Apabila tidak sesuai ekspektasi, maka terbuka peluang nasib Paulo Henrique di Persebaya Surabaya tidak bertahan lama.
Apalagi Persebaya Surabaya dikabarkan akan ditangani oleh pelatih baru, Paul Munster yang tentu saja menjadi kesempatan bagi Paulo Henrique untuk unjuk gigi di Liga 1.
Belakangan ini beredar kabar bahwa Paul Munster segera bergabung ke Persebaya Surabaya, pelatih asal Irlandia Utara itu pernah sukses menangani Ezechiel Ndouassel sebagai striker tajam di Bhayangkara FC pada musim 2021/2022 silam.
Oleh karena itu, kelak Paul Munster dapat melakukan penanganan yang serupa kepada Paulo Henrique di Persebaya Surabaya.

Baca juga: Terobosan Bali United Jeda Kompetisi Liga 1, Uji Coba Lawan 2 Tim Vietnam & Korsel, Ini Kata Teco
Di sisi lain, Paul Munster pun bisa saja memanggil lagi Ezechiel Ndouasel untuk bergabung ke Persebaya Surabaya jika Paulo Henrique tak kunjung tajam di ujung tombak Bajul Ijo.
Saat masih bersama Paul Munster di Bhayangkara FC, Ezechiel Ndouasel mampu membukukan 13 gol dan tiga assist dari 26 pertandingan di musim 2019/2020 lalu.
Kini, Ezechiel Ndouasel yang masih menjaga ketajamannya di Liga 2 2023 bersama FC Bekasi City tersebut kembali berpeluang tampil di Liga 1 2024 jika Paul Munster ingin menariknya ke Persebaya Surabaya.
Ezechiel Ndouasel yang bermain di FC Bekasi City tersebut juga sudah membukukan delapan gol dan dua assist dari 12 pertandingan di Liga 2 2023.
Selain Ezechiel Ndouasel, Persebaya Surabaya juga bisa melirik lagi sosok striker Eropa yang sempat menebar kode ingin bergabung ke Bajul Ijo, yakni Karim Rossi.
Baca juga: Persija Jakarta Akui Kesialan di Sepanjang Liga 1, Thomas Doll Singgung Kondisi Gustavo Almeida
Melirik dari cuitan X @K_Rossi9 pada Minggu, 24 Desember 2023 lalu, tampak Karim Rossi tengah berbalas tweet dengan akun seputar Persebaya Surabaya, yakni @Goldmind_82.
Persebaya Surabaya
Paulo Henrique
Liga 1 2023/2024
Paul Munster
Persis Solo
Bhayangkara FC
Karim Rossi
AKHIRNYA! Kebangkitan Bali United di Liga 1, Serdadu Tridatu Menang Tipis 1-3 vs Semen Padang |
![]() |
---|
FIFA Belum Izinkan Suporter Hadir Laga Away BRI Super League 2025/2026 |
![]() |
---|
Taktik Johnny Jansen vs Teco untuk Bali United Jelang Liga 1: Terbukti Mampu Bungkam PSIM 6-0 |
![]() |
---|
Update Bursa Transfer Liga 1 2025, Persija Resmi Ikat Kontrak 2 Musim Jordi Amat |
![]() |
---|
9 Pemain Termahal di Liga 1 2025/2026, Thijmen Goppel Dari Bali United Lebih Mahal dari Jordi Amat |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.