Nyepi 2025
18.535 LPJU di Denpasar Bali Akan Dipadamkan Saat Hari Raya Nyepi, Dishub Terjunkan 69 Personel
Saat Nyepi saka 1947, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Denpasar akan melakukan pemadaman lampu penerangan jalan umum (LPJU).
Penulis: Putu Supartika | Editor: Putu Kartika Viktriani
TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR - Saat Nyepi saka 1947, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Denpasar akan melakukan pemadaman lampu penerangan jalan umum (LPJU).
Sebanyak 18.535 LPJU dan 710 panel surya akan dipadamkan saat Nyepi.
Pemadaman akan dilakukan setelah pawai ogoh-ogoh saat Pangrupukan, Tilem Sasih Kesanga, Jumat 28 Maret 2025.
Kepala Dishub Kota Denpasar, I Ketut Sariawan mengatakan, Dishub mempersiapkan 69 personil khusus memadamkan lampu sepanjang jalan Kota Denpasar.
Pemadaman LPJU dilakukan bertahap dari pukul 00.00 Wita dan memastikan padam keseluruhan sebelum pukul 05.00 Wita.
Sebab, untuk jalan-jalan protokol yang dilintasi ogoh-ogoh, pihaknya melakukan pemadaman paling belakang.
Baca juga: Simakrama Dengan Pemred dan Wartawan di Bali, Pangdam Zamroni Singgung RUU TNI dan Supremasi Sipil
Hal ini karena masih ada pembersihan yang dilakukan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan setelah pawai berlangsung.
Selain petugas pemadaman, pihaknya juga menyiapkan 4 unit kendaraan tangga dan 4 unit pickup sebagai fasilitas penunjang pemadaman.
"Kami lakukan pemadaman bertahap mulai pukul 00.00 Wita, persiapan pemadaman dari sisir pinggir setelah pergerakan ogoh-ogoh Pangrupukan dan memastikan sebelum jam 05.00 Wita sudah padam semua," ujarnya.
Selain itu, saat berlangsung Brata Penyepian Dishub juga menyiagakan 9 orang personil yang siap siaga di 4 kecamatan.
Mereka nantinya akan bertugas ketika ada LPJU yang masih menyala.
"Mereka standby nanti khusus Nyepi. Mereka antisipasi bila dari sekian lampu yang dipadamkan ternyata ada lampu yang tertinggal petugas ini antisipasi dengan berkoordinadinasi dengan pecalang wilayah dan tingkat lainnya agar pelaksanaan catur brata penyepian berjalan khidmat dan rahayu," tandasnya.
(*)

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.