TRIBUN-BALI.COM - Matchday 2 Grup G Piala Dunia 2022 di Qatar sebentar lagi akan berlangsung.
Dua klub besar penghuni puncak klasemen, akan bertanding di lapangan hijau.
Siapa lagi kalau bukan Brasil vs Swiss.
Sayangnya Neymar sedang absen karena cedera.
Yuk simak prediksi skor pertandingan Brasil vs Swiss berikut ini.
Baca juga: Prediksi Skor Brasil vs Swiss, Kehilangan Neymar, Tim Samba Tetap Dijagokan Menang
Baca juga: Susunan Pemain Korea Selatan vs Ghana di Piala Dunia 2022 Qatar, Prediksi Skor, Menanti Pesona Son
Prediksi skor Brasil vs Swiss yang kehilangan sosok Neymar karena cedera.
Duel Brasil vs Swiss tersaji pada matchday 2 Grup G Piala Dunia 2022.
Pertandingan big match ini digelar di Stadion 974, Doha, Qatar, Senin 28 November 2022 pukul 23.00 WIB atau 24.00 WITA.
Brasil dan Swiss sama-sama meraih kemenangan di matchday pertama Piala Dunia 2022.
A Seleçao menang 2 gol tanpa balas melawan Serbia.
Sedangkan The Nati unggul tipis 1-0 kontra Kamerun.
Brasil sementara memimpin klasemen Piala Dunia 2022 Grup G.
Disusul Swiss di posisi kedua.
Keduanya sama-sama punya poin tiga.