Bali Paradise
Nikmatnya Babi Geprek dengan Berbagai Varian Sambal
Babi Geprek Bontet yang terletak di Eat&Eat; Lantai 3 Beachwalk Mall, Kuta, ini sangat cocok dikunjungi usai capek berbelanja di Beachwalk Mall
Penulis: Rino Gale | Editor: Irma Budiarti
Laporan Wartawan Tribun Bali, Rino Gale
TRIBUN-BALI.COM, MANGUPURA - Menu babi guling tentu sudah tidak asing ditemukan di Pulau Dewata.
Kini hadir menu baru Babi Geprek dengan varian yang berbeda.
Selasa (15/1/2019) kemarin, Tribun Bali berkesempatan mengunjungi outlet Babi Geprek Bontet yang baru berdiri Mei 2018 lalu.
Babi Geprek Bontet yang terletak di Eat&Eat Lantai 3 Beachwalk Mall, Kuta, ini sangat cocok dikunjungi usai capek berbelanja di Beachwalk Mall.
Ada berbagai pilihan sambal di Babi Geprek Bontet seperti babi geprek sambal bawang, babi geprek sambal matah, combo spesial B2 sambal matah/bawang, bahkan ada menu nasi goreng samcam goreng dan samcam goreng cabe lada garam.
Harganya pun relatif terjangkau dari Rp 45-55 ribu.
Tentu dengan porsi daging yang banyak.
Pemilik Outlet Babi Geprek Bontet, Octavia Sari menjelaskan, outlet ini didirikan awal mei 2018 lalu, dan melihat pasar (babi geprek) yang belum ada di Bali, ia pun punya ide untuk membangun usaha geprek babi dengan berbagai varian sambal ini.
"Sudah biasa jika menu ayam geprek atau babi guling. Nah, jika babi geprek itu yang gak biasa. Makanya salah satu dan yang jadi unggulan saya itu babi geprek dengan sambal matah dan sambal bawang. Rasanya pedas dan enak, tidak seperti rasa di luaran," ujarnya.
"Tidak hanya babi geprek, saya juga membuat menu samcam goreng atau nasi goreng," tambahnya.
Keunggulan babi geprek ini menurutnya yakni masih fresh.
"Keunggulan dari babi geprek kami ini fresh, dibuat langsung dengan bumbu yang enak dan meresap, ditambah sambal matah dan sambal bawang yang gak hanya pedas tapi rasanya enak. Sambalnya pedas sekali dan bikin ketagihan," ungkapnya.(*)