Beredar Kabar Ani Yudhoyono Kritis, Ternyata Begini Kondisi Sebenarnya
Beredar Kabar Ani Yudhoyono Kritis, Ternyata Begini Kondisi Sebenarnya
TRIBUN-BALI.COM- Ani Yudhoyono dikabarkan tengah koma, di rumah sakit di Singapura.
Kader Partai Demokrat, Imelda Sari membeberkan fakta yang sebenarnya.
Imelda Sari menjelaskan Ani Yudhoyono saat ini terpaksa ditidurkan oleh pihak dokter.
Baca: Janda Asal Mengwi ini Kerap Berhubungan Badan dengan Pacar-pacarnya, Kini Positif HIV-AIDS
Hal tersebut disampaikan Imelda Sari saat dihubungin Kompas TV, pada Jumat (31/5/2019).
Awalnya Imelda Sari menceritakan Ani Yudhoyono saat ini berada di Intensive Care Unit (ICU).
Ia menjelaskan seluruh keluarga turut mendampangi Ani Yudhoyono demu memonitor atau mengasi perkembangan istri presiden SBY itu.
Baca: Jaksa Ni Made AR Diduga Terlibat Cinta Terlarang, Selingkuh Bareng Dosen hingga Pejabat Kejaksaan
"Saat ini memang Ibu masih di ruang ICU dengan seluruh keluarga, terus memonitor perkembangan dari Ibu Ani sendiri," kata Imelda Sari dikutip TribunJakarta.com dari tayangan langsung Kompas TV.
Imelda Sari mengatakan saat ini tim medis rumah sakit sedang berupaya membuat kondisi Ani Yudhoyono tetap stabil.
"Ibu Ani sedang diambil tindakan medis, untuk membuat kondisi ibu tetap stabil," ujar Imelda Sari.
Baca: Jaringan Prostitusi SPG Terbongkar, Wanita-wanita Muda ini Tinggal Dipilih via WhatsApp
Imelda Sari lantas meminta doa dari seluruh masyarakat Indonesia.
Pasalnya Ani Yudhoyono saat ini harus mendapatkan perawatan yang intensif setelah sempat menurun kondisinya.
"Yang jelas memang seperti yang disampaikan Pak SBY, kondisi ibu masih up and down, memohon dari seluruh masyarakat Indonesia dan juga para sahabat," tutur Imelda Sari.
"Karena kondisinya juga sendiri memang harus dirawat secara intensif dan kali ini memang sempat menurun," tambahnya.

Ani Yudhoyono - SBY (Instagram Ani Yudhoyono)
