YOUNGSTAR

Ada Kesempatan Langsung Maksimalkan

Sukses membawa misi kemanusiaan sebagai Putra PMI Nasional di Italia

Penulis: Ni Ketut Sudiani | Editor: Rizki Laelani

TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR - Gusti Ngurah Arya Bayu Permadi (20) mengaku pengalaman itu sungguh luar biasa, bagaimana anak-anak muda bisa belajar berdiplomasi.

Sebutnya, perjalanan yang ia tapaki tak lain karena ada sebuah kesempatan. Ketika kesempatan muncul, tidak banyak pemuda yang bisa menangkap momen seperti yang dilakukan Arya.

Ia sempat mengajak teman-teman di rumah maupun sekolah untuk turut mengikuti jejaknya, atau setidaknya aktif dalam berbagai kegiatan.

"Beberapa ada yang mau, tapi ada juga yang menolak karena berbagai alasan. Tapi yang mau saya ajak memang sekarang mereka lebih berkembang dan unggul," kata pemuda yang ternyata juga pintar bermain piano.

Ia merasa ada kepuasan batin ketika bisa membantu dan melihat orang lain bahagia. "Dibandingkan hanya sibuk sendiri dan hanya untuk kepentingan sendiri, lebih baik bersama-sama," ujarnya.

Usai menamatkan kuliah, penyandang gelar Pemimpin Muda Indonesia dari UNICEF ini berencana akan melanjutkan studi master.

Namun sesudahnya, ia bertekad akan kembali lagi ke tanah kelahirannya untuk mengajar dan mengabdikan diri. (*)

Sumber: Tribun Bali
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved