Griya Style

Dinding Kamar Mandi Anak Penuh Warna

Cermin ia pilih yang lebih artistik, yakni bentuknya bundar dengan corak seperti mozaik

Penulis: Ni Ketut Sudiani | Editor: Rizki Laelani
Dinding Kamar Mandi Anak  Penuh Warna - Griya_Style(9).JPG
TRIBUN BALI/ I NYOMAN MAHAYASA
Dinding Kamar Mandi Anak  Penuh Warna - Griya_Style(7).JPG
TRIBUN BALI/I NYOMAN MAHAYASA
Dinding Kamar Mandi Anak  Penuh Warna - Griya_Style(10).JPG
TRIBUN BALI/I NYOMAN MAHAYASA
Dinding Kamar Mandi Anak  Penuh Warna - Griya_Style(5).JPG
TRIBUN BALI/I NYOMAN MAHAYASA
Dinding Kamar Mandi Anak  Penuh Warna - Griya_Style(6).JPG
TRIBUN BALI/ I NYOMAN MAHAYASA

TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR - Ruang kamar mandi khusus anak dapat didekorasi semenarik mungkin dengan pilihan warna yang beragam.

Begitu pula perlengkapan dan alat mandi, dapat disesuaikan agar sepenuhnya bisa mencirikan dunia anak.

Berbeda dengan warna dinding pada bagian rumah yang lain.

Khusus untuk kamar mandi anak, dinding keramiknya dibuat warna-warni, seperti hijau, merah, kuning, dan lainnya.

Pemasangannya pun disusun vertikal.

Selain itu, pada bagian tertentu, tampak sengaja dibuat acak, ditempel sejumlah gambar karakter-karakter dalam film kartun, semisal boneka barbie.

Begitu juga dengan figur hewan pada cerita fabel.

"Ini semua ide dari ayahnya. Dia yang suka mengeksplorasi," tutur istri I Dedek Bobby Wira Utama itu. Ia menambahkan, ide dekorasi seperti itu diperolehnya dari berbagai referensi, baik televisi, internet, maupun majalah.

Wastafel yang umumnya berbentuk kotak atau bulat dan berwarna putih, tapi kali ini yang dipasang justru warnanya merah cerah, dan bentuknya menyerupai palungan.

Selain itu, untuk shower dipilih yang tidak biasa.

Yakni bagian kepalanya bundar dan kuning, seperti kue donat yang biasanya menjadi favorit anak-anak.

Tidak hanya berhenti di sana.

Pada bagian dinding sebelah kanan, Lesthari memasang tiga tempat handuk berbentuk seperti keranjang pakaian.

Satu keranjang untuk satu anak.

Setiap handuk baru yang sudah bersih, akan diletakkan di sana.

Sumber: Tribun Bali
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved