Griya Style
Taman Mungil di Atap Rumah
Tahan Bocor dan Tak Merembes
Penulis: Ni Ketut Sudiani | Editor: Rizki Laelani
Perempuan yang sehari-harinya berprofesi sebagai dokter kulit dan kelamin itu, meletakkan sejumlah tanaman hias tambahan yang masing-masing berada dalam pot.
Kesemuanya tidak langsung diletakkan di atas rumput, melainkan diberi rangka besi berundak sebagai penyangga.
Dominan Hijau dan Ungu
Kebun itu menjadi menarik lantaran berada tepat di sebelah ruang tidur anak-anak.
Antara ruang tidur dan kebun, disekat jendela kaca yang tinggi memanjang.
Sehingga, anak-anak dapat langsung menikmati indahnya pemandangan rumput yang hijau dan bunga-bunga.
Di samping itu, pada bagian sisi kiri kebun, terdapat sejenis balkon yang luasnya terbatas.
Lebarnya hanya sekitar satu meter.
Namun, bisa digunakan tempat bersantai, membaca maupun sekadar menikmati udara segar.
Ia sempat berencana akan menggunakan kebun sebagai tempat berkumpul keluarga.
Di sana dapat ditambahkan kursi dan meja juga payung peneduh.
Hijaunya kebun seakan padu dengan kamar anak yang sengaja didesain penuh warna, lengkap dengan gambar pohonan.
Lesthari yang begitu suka warna hijau dan ungu, juga mendekorasi ruang anaknya oleh berbagai furnitur yang dominan kedua warna itu, terutama untuk tirai, selimut, seprei, juga sarung bantal. (*)
Info ter-UPDATE tentang BALI, dapat Anda pantau melalui:
Like fanpage >>> https://www.facebook.com/tribunbali
Follow >>> https://twitter.com/Tribun_Bali