Ngurah Rai Corner
Angkasa Pura 1 Harapkan Zero Accident
Meningkatnya intensitas curah hujan yang tinggi akhir-akhir ini, membuat pengelola Bandara Internasional Angkasa Pura (AP) 1
Penulis: Ady Sucipto | Editor: Iman Suryanto
TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR - Meningkatnya intensitas curah hujan yang tinggi akhir-akhir ini, membuat pengelola Bandara Internasional Angkasa Pura (AP) 1 menerapkan zero accident dalam meningkatkan mutu pelayanan, Jumat (2/1/2015).
“Kita ini sebagai penyedia fasilitas, Tugas, Pokok dan Fungsi kita adalah memberi pelayanan dan bekerjasama dengan stakeholder lain yang ada di Bandara Ngurah Rai untuk memberikan standar pelayanan yang terbaik,” ujar Sherly Yunita Humas AP 1 Bandara Ngurah Rai.
“Jika terjadi hujan yang cukup ekstrim kita juga bekerjasama dengan menara pengawas. Apakah runway yang ada di Bandara Ngurah Rai sudah aman untuk dilandasi pesawat atau tidak,” jelasnya.(*)