Rumah Jro Mangku Kebakaran
Rumah Jro Mangku Narma Ludes Terbakar, Dinsos Upayakan Bantuan Bedah Rumah Lagi
Rumah tinggal milik Jro Mangku itu merupakan bantuan bedah rumah Pemprov Bali, dan kini akan diupayakan untuk mendapatkan bantuan lagi
Rumah Jro Mangku Narma Ludes Terbakar, Dinsos Upayakan Bantuan Bedah Rumah Lagi
TRIBUN-BALI.COM, JEMBRANA - Kepala BPBD Kabupaten Jembrana I Ketut Eko Susila Artha Permana mengatakan, kebakaran di rumah tinggal milik pemangku Pura Jagatnatha Jembrana, Bali, Jro Mangku I Wayan Narma menyebabkan kerugian ditaksir mencapai Rp 50 juta.
Rumah dengan luas sekitar 5x7 meter persegi itu nyaris ludes dilalap si jago merah.
Nahasnya, rumah tinggal milik Jro Mangku itu merupakan rumah bantuan bedah Pemprov Bali.
• Istri Jro Mangku Narma Cium Bau Terbakar dan Listrik Langsung Mati
• BREAKING NEWS! Rumah Jro Mangku Narma Terbakar, Diduga Api Berasal dari Dupa di Plangkiran
"Ya, memang rumah tersebut merupakan bantuan bedah rumah dari provinsi," ucap Eko kepada Tribun Bali melalui selulernya, Rabu (5/2/2020).
Eko mengaku, bantuan bedah rumah itu didapat korban pada 2011 lalu, ditaksir bantuan itu sekitar Rp 50 juta.
"Untuk bantuan itu dari anggota di lapangan, korban mengaku bantuan tahun 2011, kurang lebihnya Rp 50 juta," ujar Eko.
• Datang Lebih Awal ke Bali, Klub Vietnam Ini Serius Hadapi Bali United di Piala AFC 2020
• The Taste of Love di The Trans Resort Bali
Terpisah, Perbekel Desa Batuagung, Kecamatan Jembrana, I Nyoman Sudarma saat dikonfirmasi terpisah, mengakui rumah Jro Mangku Narma merupakan bantuan bedah rumah.
Atas kejadian ini pihaknya dengan Dinas Sosial, Polres Jembrana, BPBD Jemrbana dan Damkar sudah melakukan invertarisir, dan akan kembali mengupayakan bantuan bedah rumah dan perabotan rumah.
"Ya kan semua itu habis. TV kasur, pakaian hampir semua ludes. Nah, tadi sama Dinsos sudah turun. Kami akan upayakan, ya. Karena memang juga Jro Mangku," bebernya.
(*)