8 Cara Tersembunyi Menarik Perhatian Pria, Sikap dan Penampilan Seksi Tanpa Harus Mengumbar Seronok
Pria adalah makhluk visual, yang bergerak karena pandangannya. Maka, mengapa tidak memberikan apa yang ia inginkan lewat pandangannya itu?
TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR - Tribunners, apakah Kamu tahu apa yang membuat pria tertarik dengan wanita ?
Biasanya, banyak orang akan menjawab penampilan hingga sikap.
Namun ada beberapa wanita yang sudah memiliki penampilan yang bagus namun tidak menarik di mata pria.
Memang, apa saja sih yang membuat pria tertarik pada wanita?
• 3 Jenazah ABK WNI Dilarung ke Laut, Para ABK Lainnya Beri Info Terkait Pengalaman di Kapal
• Diduga Kelelahan, Buruh Mantig Padi di Tabanan Meninggal Dunia
• Anak Ulang Tahun Tapi Tak Bisa Pergi Ke Luar Rumah, Nia Ramadhani Datangkan Kuda
Seperti kita ketahui, pria adalah makhluk visual, yang bergerak karena pandangannya.
Maka, mengapa tidak memberikan apa yang ia inginkan lewat pandangannya itu?
Sikap dan penampilan seksi tanpa harus mengumbar seronok bisa kok dilakukan, ini tipsnya:
1. Kenakan pakaian warna merah.
The lady in red selalu menjadi legenda.
Wanita yang mengenakan pakaian berwarna merah terkesan menggoda dan menantang.
Wanita yang mengenakan pakaian berwarna merah terlihat lebih seksi ketimbang yang mengenakan pakaian warna putih, hijau, abu-abu, atau biru, lapor University of Rochester.
Bukan berarti setiap hari harus mengenakan pakaian berwarna merah.
Anda bisa mengenakannya pada saat berkumpul dengan teman-teman atau saat ada acara bersama.
2. Pandang matanya
Ketika Anda berada dalam sebuah acara kumpul-kumpul dan merasa ada pria yang menarik, cobalah untuk menatap matanya beberapa detik.