Aksi ODGJ Bakar Kayu Gegerkan Warga, Api Merembet ke Sebuah Gudang di Kelurahan Subagan Karangasem
Aksinya membakar kayu di gudang barang bekas, membuat warga panik dan khawatir lantaran kobaran apinya kian membesar.
Penulis: Saiful Rohim | Editor: Wema Satya Dinata
TRIBUN-BALI.COM, AMLAPURA - Aksi orang dengan gangguan jiwa ( ODGJ) gegerkan warga Kelurahan Subagan, Kecamatan Karangasem, Rabu (23/9/2020) sekitar pukul 15.30 wita.
Aksinya membakar kayu di gudang barang bekas, membuat warga panik dan khawatir lantaran kobaran apinya kian membesar.
Informasi dihimpun Tribun Bali, kebakaran gudang barang bekas sekitar Jalan Raya Hassanudin bermula dari aksi ODGJ yang belum diketahui identitasnya.
Menurut penuturan warga, ODGJ tersebut sering melintas dan membakar sesuatu.
• Terjerat Kasus Narkoba,Artis Dwi Sasono Keberatan Dituntut 9 Bulan Rehabilitasi,Ini Kata Kuasa Hukum
• Berangkat 1 Oktober, Ini Agenda Serdadu Tridatu di Jogja Sebelum Lawan PS Tira
• Dukung Pendidikan Lingkungan, Suwirta Buka Lokakarya Multistakeholder Program Ecologic Nusa Penida
Saat itu warga tidak mengira api menjalar hingga ke gudang.
Lantaran kobaran api membesar, warga akhirnya memberitahu petugas Pemadam Kebakaran Kabupaten Karangasem.
Apalagi lokasi kobaran api dengan pemukiman warga berdekatan, hanya berjarak beberapa meter saja.
Untungnya api tak sampai mengenai rumah warga. Sedangkan sebagian bangunan gudang terbakar.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Karangasem, I Nyoman Tari, mengatakan, informasi adanya kebakaran gudang barang bekas bermula dari info petugas kepolisian yang melihat kobaran api.
Dilaporkan sekitar pukul 15.45 wita. Mendengar kebakaraan, petugas langsung ke lokasi.
"Personil yang dikerahkan sebanyak 13 orang, jumlah armada tiga unit. Air yang digunakan untuk proses pemadaman dan pendinginan sebanyak 5 ribu liter. Pemadaman dipimpin langsung Kabid Ops dan Kasubag Kepeg Damkar Karangasem," ungkap I Nyomaan Tari, (23/9/2020) sore hari.
Yang terbakar hanya gudang barang bekas seluas sekitar 1 are.
Pemicunya diduga aksi ODGJ yang melakukan pembakaran kayu sekitar gudang barang bekas.
Kerugian diperkirakan 3 juta.
• Belum Move On, Oknum ASN Nginap di Rumah Sang Mantan Saat Suaminya Tidak di Rumah
• Ramalan Zodiak Kesehatan 24 September 2020: Pisces Awas Masuk Angin, Libra Perkuat Kekebalan Tubuh
• Ramalan Zodiak Karier 24 September 2020: Virgo Banyak Hambatan, Taurus Mencapai Kesuksesan
"Tidak ada korban jiwa maupun luka. Pemilik hanya alami kerugian 3 juta,"ungkap Tari, mantaan Kepala DLH.
Pejabat asal Kecamatan Kubu mengimbau warga untuk tak membakar sampah sembarangan, mengingat cuaca panas dan angin bertiup kencang. Saat kondisi seperti ini potensi kebakaran lebih besar.
Apalagi seminggu terakhir ini sering terjadi kebakaran lahan, pura dan TPA sekitar Karangasem.
Untuk diketahui, sejak dua bulan terakhir kasus kebakaran lahan warga sering terjadi di Karangasem.
Terutama Kecamatan Kubu dan Kecamatan Abang yang kondisi lahannya cukup kering, sehingga rawan terjadi kebakaran. Seminggu sebelumnya, kebakaran tempat sampah juga terjadi beberapa kali.(*)