Tingkatkan Sinergitas Pusterad Gelar Sarasehan Bersama Media Massa 

Pusterad menggelar kegiatan sarasehan bersama media massa menghadirkan sejumlah tokoh penting

Tribun Bali/Adrian Amurwonegoro
Sarasehan Pusterad dengan media massa di Hotel Horison, Bekasi, Jawa Barat, pada Rabu (18/11/2020). 

Laporan wartawan Tribun Bali, Adrian Amurwonegoro

TRIBUN-BALI.COM, JAKARTA - Pusat Teritorial Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (Pusterad) menggelar kegiatan sarasehan bersama media massa menghadirkan sejumlah tokoh penting.

Sarasehan diikuti jajaran teritorial TNI AD di wilayah Indonesia dan sejumlah awak media massa diselenggarakan di Hotel Horison, Bekasi, Jawa Barat, pada Rabu (18/11/2020).

Acara diawali dengan sambutan dan video profil Danpusterad Letjen TNI R. Wisnoe Prasetja Boedi melalui layar videotron. 

Kemudian acara dibuka secara simbolis melalui pemukulan gong oleh Danpusterad bersama para narasumber.

Baca juga: Kronologi Tewasnya Putu Ayu Bocah Asal Buleleng, Muntah & Mual Usai Makan Kerupuk Kulit Ikan Buntal

Baca juga: Setelah Anies, Polisi Akan Panggil Saksi Nikah Putri Rizieq Shihab Terkait Dugaan Pelanggaran Ini

Baca juga: Jalur Sepeda Sepanjang 25 Km di Denpasar Mulai Digarap, Berikan Ruang Bagi Pesepeda Saat Pandemi

Acara yang berlangsung dengan berpedoman pada protokol kesehatan ini dihadiri langsung oleh Danpusterad serta para narasumber diantaranya Danpusterad, Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Kemkominfo RI Prof. Dr. Widodo Muktiyo, Ketua Dewan Pers M.Nuh, hingga Pakar Komunikasi.

"Kegiatan ini bertujuan untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan, sesuai dengan tema Pusterad Dengan Media Massa, Bersinergi Membangun Negeri. Tingkatkan sinergitas keeratan TNI dengan media massa dan berkontribusi dalam pembangunan," terang Danpusterad dalam sambutannya.

Sementara itu, Wakapendam IX/Udayana, Letnan Kolonel Kav Sigit Priyo Utomo berharap, giat bina teritorial sarasehan ini diharapkan dalam membina hubungan baik sinergitas dengan media massa.

"Giat binter ini diharapkan semakin membina hubungan baik dengan media massa," harapnya.

Berdasarkan rangkaian acara, usai ceramah dengan materi oleh masing-masing narasumber, acara juga diisi dengan kegiatan diskusi/tanya jawab antar peserta dan para narasumber.

Diakhir diskusi dan tanya jawab akan disampaikan kesimpulan hasil dari diskusi.

Kemudian acara ditutup dengan penyerahan cindera mata oleh Danpusterad kepada para narasumber.

Untuk diketahui, Pusat Teritorial TNI Angkatan Darat atau (Pusterad) merupakan Badan Pelaksana Pusat ditingkat Mabesad dan berkedudukan langsung di bawah Kasad, bertugas membina dan menyelenggarakan fungsi Teritorial dalam rangka mendukung tugas pokok TNI AD. (*).

Sumber: Tribun Bali
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved