Ikatan Cinta
SINOPSIS IKATAN CINTA Senin 9 Agustus 2021, Nino Terus Berusaha Mengungkap Identitas Asli Reyna
SINOPSIS IKATAN CINTA Senin 9 Agustus 2021, Nino terus berusaha mengungkap identitas asli Reyna
Di penjara wajah Elsa pucat dan tak berhenti menangis.
Ia sangat kecewa dengan Nino yang sudah tidak peduli lagi dengannya.
Mama Sarah memohon ke Nino supaya menenangkan Elsa.
Namun Nino bilanhg, Mama Sarah sudah tahu kelakuan Elsa sejak awal. Namun merahasiakannya.
Nino bilang sangat sulit untuk menjaga hubungannya dengan Elsa.
Pak Surya hanya diam. Ia sudah tahu apa yang dirasakan Nino.
Pak Surya menenangkan Mama Sarah yang menangis.
Baca juga: IKATAN CINTA Sabtu 7 Agustus 2021, Elsa Mendekam di Penjara, Nino Kembali Bongkar Jadi Diri Reyna
Pak Surya bilang jika Elsa akan baik-baik saja.
Sementara Ricky sudah siuman. Ia juga sudah dipindahkan ke rumah sakit.
Rafael dan Olivia pun tiba di rumah sakit untuk melihat Ricky.
Namun mereka dilarang masuk karena kondisi Ricky belum stabil.
Saat Ricky baru siuman, ia langsung melihat berita soal penangkapan Elsa.
Ia berusaha lepas, namun kondisi tangannya sedang diborgol.
Ricky bertanya kenapa tangannya di borgol, polisi menjawab statusnya sebagai tahanan.
Ricky ditahan karena telah melindungi Elsa saat jadi DPO.