Lowongan Kerja
Lowongan Kerja Bali, PT. Gadingmas Wirajaya Buka Loker Posisi Sales Marketing Penempatan Bali
Lowongan kerja Bali hari ini Senin 27 September 2021, dibuka loker posisi sales penemptan di Bali.
Penulis: Ida Ayu Suryantini Putri | Editor: Ida Ayu Suryantini Putri
TRIBUN-BALI.COM - Lowongan kerja Bali hari ini Senin 27 September 2021, dibuka loker posisi sales penemptan di Bali.
Dilansir dari Jobstreet, PT. Gadingmas Wirajaya membuka lowongan pekerjaan posisi Sales, berikut syarat lengkapnya.
PT. Gadingmas Wirajaya cabang Bali, membuka lowongan pekerjaan sebagai SALES dengan kualifikasi sebagai berikut:
- Memahami produk dan mencari order
- Mencari customer yang dipandang memiliki prospek bagus
- Menjaga hubungan baik dengan customer
- Memperkenalkan produk baru ke customer
- Membuat laporan harian
Baca juga: Lowongan Kerja Bali, Dibuka Loker Posisi Sales, Minimal Lulusan D3 Semua Jurusan
- Mencapai target yang telah ditetapkan
- Melakukan penagihan kepada customer
- Melaksanakan tugas lain yang diperintahkan oleh atasan.
Kualifikasi :
- Usia maksimal 35 tahun
- Pendidikan minimal SMA Sederajat
- Memiliki pengalaman kerja minimal 2 tahun di bidang marketing
- Memiliki surat referensi kerja
- Mampu berkomunikasi dengan baik
- Mampu bekerja dalam tekanan & target
- Jujur dan bertanggung jawab
- Dapat bekerja dalam tim maupun individu
- Memiliki SKCK
- MEMILIKI SIM A DAN SIM C
- Domisili di Bali
Baca juga: Lowongan Kerja Denpasar, Alnino Food Membutuhkan Sales, Simak Persyaratannya
Tentang Perusahaan
Kami menghimbau agar Anda berhati-hati saat melamar pekerjaan dengan selalu memastikan iklan lowongan tersebut sesuai dengan profil perusahaannya.
Waspadalah jika Anda menemukan hal-hal di bawah ini :
PT Gadingmas Wirajaya tidak pernah memungut biaya apapun dalam proses rekrutmen.
PT Gadingmas Wirajaya tidak pernah bekerja sama dengan travel agent / biro perjalanan tertentu dalam proses rekrutmen.
Apabila Anda diminta untuk membayar sejumlah uang dalam bentuk pembayaran tiket pesawat dan hotel atau akomodasi lainnya agar diabaikan.
Apabila ada Panggilan wawancara di lokasi yang tidak sesuai dengan iklan yang tertera pada iklan lowongan.
Jangan memberikan data pribadi atau data keuangan Anda kepada siapapun.
Baca juga: Lowongan Kerja Bali, PT Olsera Indonesia Pratama Buka Loker, Simak Persyaratannya
Sejarah Perusahaan
PT. Gadingmas Wirajaya memulai awal kiprahnya pada tahun 1996 di Kota Bandung dengan memproduksi flexible polyurethane (Busa centian / spon) untuk mebel dan kasur busa dengan skala industri rumahan dengan merk GMW FOAM.
Berkat kegigihan dan kerja keras bersama yang bertahun-tahun, PT. Gadingmas Wirajaya secara perlahan mampu memperluas jaringan pemasaran ke luar Kota Bandung.
Pada tahun 2001 PT. Gadingmas Wirajaya berhasil membangun pabrik pertamanya di Cimincrang Kota Bandung yang menjadi basisnya dalam berkembang.
PT. Gadingmas Wirajaya memulai pengembangan produksi spring bed (kasur pegas) berkualitas tinggi dengan harga terjangkau dengan merk Javaland Spring bed pada tahun 2004.
Pada tahun 2017 siap diluncurkan merk spring bed (kasur pegas) dengan teknologi pocket spring dengan nama Ausi Spring dari PT. Gadingmas Wirajaya yang memiliki kualitas tidak kalah dengan merk-merk spring bed (kasur pegas) internasional.
Saat ini, PT. Gadingmas Wirajaya berfokus memproduksi busa / spon centian untuk mebel dan industri, kasur busa, dan kasur pegas.
PT. Gadingmas Wirajaya berkembang pesat hingga mampu mengoperasikan empat buah pabrik produksi yang berlokasi di Bandung sebagai pusat dan tiga buah lokasi pabrik berstatus cabang di Cibubur, Semarang, dan Sidoarjo.
PT. Gadingmas Wirajaya yang sekarang ini lebih dikenal dengan GMW menjadi salah satu perusahaan flexible polyurethane (busa / spon) yang diperhitungkan.
