Berita Denpasar
Gelar Pelantikan dan Rakorda, KPPG Komitmen Sukseskan Airlangga Hartarto dan Golkar di Pemilu 2024
Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) menggelar Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda)
Penulis: Ragil Armando | Editor: Irma Budiarti
"Partai Golkar Bali akan men-support penuh KPPG Bali ini. Termasuk juga dengan anggaran," akunya.
Di sisi lain, Ketua Umum KPPG Airin Rachmi Diany mengatakan, dirinya optimis kader-kader perempuan Partai Golkar di Bali akan memberikan kontribusi serta ikut andil dalam kemenangan pada Pemilu 2024 mendatang.
"Kita harus menciptakan sejarah dalam menumbuhkan perempuan Golkar yang berkualitas," katanya.
Selain itu, mantan Wali Kota Tanggerang Selatan dua periode ini, berpesan tiga tuntas yang harus dimiliki oleh KPPG.
Yakni Tuntas Struktur, Tuntas Penokohan, dan Tuntas Fungsionaris Perempuan.
"Saya ingin menyampaikan tiga pesan kepada perempuan tangguh Partai Golkar Bali.
Saya ingin ibu-ibu menyepakati dan bersepakat, mari kita selesaikan tiga tuntas ini," pungkasnya.
(*)