Bali United
Harus Kerja Keras, Bali United Bertolak ke Bandung untuk Piala Presiden
Ilja Spasojevic dan kawan-kawan bertolak ke Bandung, Jumat 10 Juni 2022 untuk mengikuti turnamen pramusim Piala Presiden
Penulis: Adrian Amurwonegoro | Editor: Putu Dewi Adi Damayanthi
Coach Teco mengaku tak sabar berlaga dengan disaksikan suporter Bali United yang mampu memompa semangat para punggawa Serdadu Tridatu.
"Sudah lama kami tidak bertemu sama suporter di Dipta. Mudah-mudahan stadion penuh waktu kami main lawan Kedah dari Malaysia. Buat kami memulai tumbuh semangat bisa menang di AFC," ucapnya.
Sebelumnya, Teco menargetkan agar anak asuhnya bisa berlatih adaptasi di rumput Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar sebelum kompetisi AFC Cup dimulai.
AFC Cup Zona ASEAN yang digelar terpusat di Bali untuk Grup G dan Malaysia Grup H.
“Kami punya rencana, saya harus latih di sini sebelum kami main AFC. Kemarin rumput butuh renovasi buat lebih bagus," kata dia.
Bali United beberapa pekan berlatih menggunakan dua lapangan di Gelora Samudra Kuta dan Lapangan Trisaksi Legian, Badung.
Sementara training center khusus di Pantai Purnama pun masih dalam tahap pembangunan.
Bagi Teco, penting pemain adaptasi dengan kondisi rumput lapangan, terlebih para pemain baru, seperti Ridho, Bayauw, Novri, Ramdani, Jajang, dan Ardi Idrus.
Bahkan para pemain pun di Liga 1 musim 2021 lalu hanya sekali main di Stadion Dipta.
“Adaptasi ruput saya pikir bagus, kami tahun liga kemarin cuma main sekali di sana setelah ganti lapangan. Kami pasti butuh di sana. Buat semua pemain lama dan baru bisa adaptasi lagi sama lapangan,” kata Teco.
Bali United diuntungkan menjadi tuan rumah grup G menjamu Grup G bersama Kedah Darul Aman FC (Malaysia), Visakha FC (Kamboja) dan Kaya FC Iloilo (Filipina).
Renovasi stadion ini menjadi persiapan Bali United sebagai tuan rumah pelaksanaan piala AFC 2021 untuk grup G.
Di mana pertandingan fase grup Piala AFC 2021 digelar terpusat dan menggunakan sistem separuh kompetisi. (*)
Kumpulan Artikel Bali United
