Bali United

PELATIH BALI UNITED Ungkap Penyebab Kekalahan dari Visakha FC, COACH TECO Singgung Piala Presiden

Pelatih Bali United Stefano Cugurra ungkap penyebab kekalahan Bali United atas Visakha FC, Coach Teco singgung Piala Presidne 2022

Editor: Alfonsius Alfianus Nggubhu
Tribun Bali/Dicky Setiawan
Para pemain Bali United merayakan gol ke gawang Visakha FC di Piala AFC 2020, Senin 27 Juni 2022. Bali United kalah 5-2 di laga ini. Pelatih Bali United Stefano Cugurra ungkap penyebab kekalahan timnya 

TRIBUN-BALI.COM - Pelatih Bali United Stefano Cugurra ungkap penyebab kekalahan Bali United atas Visakha FC

Skuat asuhan pelatih yang akrab disapa Coach Teco ini menyerah dengan skor telak 5-2

Bali United dibuat tak berdaya di hadapan para pendukung sendiri

Bermain di rumah kebanggaan semeton, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Senin 27 Juni 2022, Visakha FC menghukum Nadeo Argawinata pungut bola dari dalam gawang sebanyak 5 kali

Baca juga: BUMERANG UCAPAN TECO Sebelum Laga: Juara Back to Back Justru Kalah Back to Back dari Tim Kamboja

Baca juga: KALAH KELAS! VISAKHA FC Bobol Gawang BALI UNITED 5 Kali, Berikut Klasemen Sementara Grup G Piala AFC

Bali United hanya mampu membalas 2 gol hiburan di laga ini

Dua gol Bali United dicetak oleh Irfan Jaya dan Privat Mbarga

Sementara 5 gol Visakha FC dicetak oleh Paulo Soares pada menit ke-17 dan 63, Ouk Sovann di menit ke-45 dan 87 dan satu gol lainnya dicetak oleh Lee Jaegun di menit ke-55

Bermain di depan publiknya sendiri, skuat asuhan Coach Teco ini tampil trengginas di awal-awal babak pertama

Bahkan Irfan Jaya sudah berhasil membawa Bali United unggul cepat ketika laga baru berjalan 9 menit

Bali United juga menguasai lebih dari 60 persen jalannya pertandingan

Meski begitu, Visakha FC ternyata bukan tim sembarangan yang mudah untuk ditaklukkan

 

Bermain pragmatis dengan sesekali melakukan serangan balik, Visakha FC justru bermain lebih efektif

Mereka mampu memanfaatkan keasalahn yang dilakukan oleh para pemain Bali United lalu menciptakan serangan balik cepat

Alhasil, 5 golpun bersarang di gawang Nadeo Argawinata

Sumber: Tribun Bali
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved