Bali United

HASIL PERSIB BANDUNG vs BALI UNITED: M Ridho Gemilang, Persib Bandung Kalah Lagi, Nadeo Kartu Merah

Bali United sukses meraih kemenangan keempatnya musim ini setelah mengalahkan Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA)

Editor: Alfonsius Alfianus Nggubhu
Istimewa/Bali United
Hasil Persib Bandung vs Bali United di pekan ke-6 Liga 1 2022/2023 

Laga berjalan dengan tensi panas, wasit akhirnya tak segan mengeluarkan kartu kuning untuk Yabes Roni.

Pressing tinggi yang diperlihatkan kedua tim membuat laga berjalan cukup sengit utamanya di lini tengah.

Lima belas menit laga berjalan, jual beli serangan mewarnai jalannya laga yang mempertemukan Persib kontra Bali United.

Spasojevic yang menjadi tumpuan lini depan Bali United masih belum mendapatkan layanan maksimal dari rekan setimnya.

Alhasil tak ada satupun peluang yang bisa diciptakan Spasojevic pada awal laga.

Pada menit ke-22, serangan balik yang diinisiasi oleh Ciro Alves tak berarti setelah Ricky Kambuaya telat dalam memberikan umpan kunci.

Semenit berselang, Kuipers hampir saja mencetak gol bunuh diri saat salah mengantisipasi umpan dari Yabes Roni.

Penyelamatan gemilang dilakukan Made Wirawan saat menepis tendangan first time dari Mbarga.

Gol pemecah kebuntuan akhirnya berhasil diciptakan oleh Bali United selaku tim tamu.

Ialah sundulan Privat Mbarga yang berhasil menjebol jala gawang Persib Bandung pada menit ke-25.

Mbarga sukses menyambut umpan manis, hasil dari sepak pojok dari Ebber Bessa, Persib tertinggal satu gol.

Persib mencoba meningkatkan permainannya menjadi makin agresif demi bisa menyamakan skor.

Permasalahan kualitas penyelesaian akhir tampaknya menjadi pekerjaan rumah bagi tuan rumah pada babak pertama.

Tim Maung Bandung justru kembali kebobolan setelah sundulan Spasojevic membobol gawang tuan rumah pada penghujung babak pertama.

Nadeo Argawinata secara tak terduga harus diusir wasit setelah mendapatkan kartu kuning kedua ketika laga tinggal menyisakan beberapa menit pada babak pertama.

Sumber: Tribunnews
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved