Tragedi Kanjuruhan

RESMI! Satgas Transformasi Sepakbola Indonesia Terbentuk, Ada Wakil FIFA, AFC, PSSI dan Pemerintah

Satgas Transformasi Sepakbola Indonesia resmi terbentuk. Anggotanya dari berbagai kalangan termasuk perwakilan FIFA dan AFC

Editor: Alfonsius Alfianus Nggubhu
Istimewa/PSSI.org
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan bersama perwakilan FIFA dan AFC 

TRIBUN-BALI.COM - Satgas Transformasi Sepakbola Indonesia resmi terbentuk.

Satgas ini terbentuk menyusul Tragedi Kanjuruhan yang merenggut nyawa 132 orang pada Sabtu 1 Oktober 2022 lalu.

Tragedi ini membuat mata dunia tertuju pada sepakbola Indonesia.

FIFA dan AFC lalu ambil langkah cepat, berkomunikasi dengan PSSI yang didukung oleh pemerintah membentuk Satgas Khusu untuk melakukan perbaikan di persepakbolaan Indonesia.

Baca juga: Diberi Instruksi Luis Milla, Carlos Rodriguez Rancang Program Khusus Ini Bagi Pemain Persib Bandung

Baca juga: PERSIB BANDUNG Segera Kembali Berlaga, Luis Milla Mulai Beri Kisi-kisi, Ikut Jejak Persija Jakarta

Melansir Bolasport.com, PSSI resmi membentuk tim task force atau satgas Transformasi Sepak Bola Indonesia bersama FIFA, AFC, dan pemerintah untuk merespons tregedi Kanjuruhan, Malang pada 1 Oktober 2022 lalu.

Dalam pembentukan tim Transformasi sepak bola ini ada beberapa pihak yang dilibatkan dari beberapa pihak seperti Polri, Kementerian PUPR, Kementerian Kesehatan, dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Untuk pembentukan tim satgas Transformasi Sepak Bola Indonesia ini telah disetujui oleh pihak FIFA dan AFC dalam pertemuan yang berlangsung di Fairmont, Jakarta, Kamis (13/10/2022).

Dalam pembentukan ini Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan pun mengungkapkan bahwa FIFA dan AFC telah menyetujuinya.

 

 

 

Dengan adanya tragedi Kanjuruhan ini, PSSI meminta maaf dan siap memberikan yang terbaik untuk ke depannya.

Oleh karena itu, pembentukan tim Transfromasi ini langsung disiapkan secara cepat.

“Hari ini saya sampaikan hasil rapat bersama taskforce satgas antara pemerintah FIFA, AFC, dan PSSI,

"Pertama-tama atas nama Federasi sekali lagi mohon maaf atas apa yang terjadi,” ujar Mochamad Iriawan dalam jumpa pers yang turut dihadiri BolaSport.com di Hotel Fairmont, Jakarta Pusat, Kamis (13/10/2022).

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved