Liga 1
Persib Bandung Kirim Satu Penyerang Mudanya Untuk Program Pendidikan Sepak Bola di Hongaria
Persib Bandung mengonfirmasi terkait salah satu pemain mudanya akan bergabung ke klub Hungaria. Pemain tersebut adalah Eriko Sulastiano.
TRIBUN-BALI.COM – Persib Bandung mengonfirmasi terkait salah satu pemain mudanya akan bergabung ke klub Hungaria.
Dilansir dari Bolasport, pemain tersebut adalah Eriko Sulastiano.
Pemain muda ini adalah salah satu penyerang Persib Bandung U-16.
Eriko mendapatkan beasiswa pendidikan sepak bola di Hungaria.
Kesempatan ini didapatkan Eriko Sulastiano setelah PSSI mengirimkan surat ke Persib Bandung.
Surat tersebut telah ditandatangani oleh Yunus Nusi selaku Sekjen PSSI.
Program pendidikan ini adalah hasil kerja sama antara PSSI dan Kedutaan Besar Republik Indonesia di Hungaria.
Program ini telah berlangsung sejak Februari 2020.
Eriko Sulastiano akan berlatih bersama klub Puskas Akademia.
Baca juga: Jadwal Persib Terbaru Dilanjutan Kompetisi Liga 1 2022/2023: Fokus Luis Milla 3 Poin
Dalam pelatihan tersebut ia akan didampingi oleh tim Teknik PSSI.
Dilansir dari TribunJabar, untuk Persib Bandung sendiri akan kembali berlaga di kompetisi Liga 1 2022, Senin (5/12/22).
Jarak pertandingan yang harus dilalui Persib Bandung hanya tiga sampai empat hari.
Jadwal ini berdasarkan jadwal pertandingan yang kembali dirilis PT Liga Indonesia Baru (LIB), Minggu (4/12/22).
Luis Milla selaku pelatih Persib Bandung mengaku dirinya tak gentar.