Bali United
Badai Kartu Kuning, Bali United Harus Main Lebih Sabar Jika Ingin Ukir Tiga Bintang di Dada
Diterjang badai kartu kuning, Bali United harus main lebih sabar jika ingin kembali juarai Liga 1 dan ukir tiga bintang di dada.
Penulis: Adrian Amurwonegoro | Editor: Putu Kartika Viktriani
TRIIBUN-BALI.COM, SOLO – Bali United gagal untuk kembali memuncaki klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023 setelah menyia-nyiakan laga kontra tim zona degradasi PSS Sleman dengan hasil akhir kekalahan 1-2 dalam laga di Stadion Manahan Solo, Senin 19 Desember 2022 malam.
Kedua kesebelasan tampil menyerang sejak menit awal.
Laga pun berlangsung dengan tensi cukup panas, 9 kartu kuning dan 1 kartu merah dikeluarkan oleh wasit Aprisman Aranda.
Total 5 kartu kuning untuk Bali United dan 4 untuk PSS Sleman.
Dua kartu kuning yang diperoleh Willian Pachecho membuatnya harus menyudahi laga lebih awal di penghujung babak kedua tepatnya pada menit ke-88.
Bali United juga tampil tanpa gelandang pengatur permainan Brwa Nouri yang terkena sanksi skorsing kartu kuning.
Selain itu, pasukan Serdadu Tridatu juga tanpa didampingi Pelatih Kepala Stefano Cugurra yang juga terkena dua kartu kuning.
Di awal babak kedua tepatnya menit ke-50, Bali United sukses membuka keran gol, M. Rahmat berhasil memanfaatkan bola umpan tendangan bebas dari Eber Bessa.
Strategi PSS Sleman terbilang jitu saat menurunkan Ze Valente menggantikan Muhammad Rifky pada menit ke-60.
Baca juga: UPDATE Klasemen Sementara Liga 1, Kalah dari PSS Sleman, Bali United Ditinggal Jauh PSM Makassar
Baru dua menit masuk ke lapangan, Ze Valente langsung mengobrak-abrik pertahanan Serdadu Tridatu.
Umpan one-two nya dengan Kim Jefry Kurniawan sukses menciptakan peluang dan membuahkan gol untuk menyamakan kedudukan.
Bali United terus digempur oleh PSS Sleman, hingga tim berjuluk Super Elja itu mendapat hadiah tendangan bebas di dekat area kotak penalty yang sukses dieksekusi Jihad Ayoub.
Bola sepakannya meluncur deras ke pojok kiri atas yang tak mampu dijangkau oleh Muhammad Ridho.
Kedudukan 1-2 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan oleh wasit.
Hasil ini membuat Bali United tertahan di peringkat ke-3.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bali/foto/bank/originals/Sengit-laga-Bali-United-vs-PSS-Sleman-19-Desember-2022.jpg)