Kabar Artis

Lesti Siap Isi Acara di TV, Rizky Billar Ingin Ikuti Jejaknya, 2023 Jadi Masa Kejayaan Leslar?

Biduan Lesti Kejora siap kembali mengisi acara di TV, Rizky Billar ingin ikuti jejaknya. Benarkan tahun 2023 jadi masa kejayaan Leslar?

Tangkapan layar Instagram @rizkybillar
Lesti Siap Isi Acara di TV, Rizky Billar Ingin Ikuti Jejaknya, 2023 Jadi Masa Kejayaan Leslar? 

Dalam laporannya, Lesti mengaku dirinya menjadi korban KDRT setelah Rizky Billar ketahuan selingkuh dengan wanita lain.

Baca juga: Buka Suara Soal Isu Leslar Entertainment Bangkrut, Rizky Billar: Cuma Off Produksi!

Setelah melakukan perdebatan, Rizky Billar menenangkan diri ke kamar mandi tetapi disusul oleh Lesti.

Rizky Billar yang masih emosi pun lantas memukul, mendorong istrinya tersebut. Lesti yang tak terima dengan sikap suaminya itu langsung memutuskan melapor ke pihak kepolisian.

Rizky Billar pun akhirnya diperiksa oleh kepolisian hingga akhirnya ditetapkan sebagai tersangka atas kasus KDRT terhadap istrinya, Lesti Kejora.

Namun Lesti Kejora memutuskan untuk berdamai.

Publik yang mengetahui kabar tersebut pun menjadi kesal dan muncul seruan untuk memboikot keduanya dari layar televisi.

Hal ini lantaran publik merasa kembali dibohongi untuk kedua kalinya oleh Rizky Billar dan Lesti Kejora.

Publik pun ramai menaikkan tagar #BoikotLeslar di media sosial sebagai bentuk kecewa terhadap pasangan suami istri tersebut.

Baca juga: Gencar Disebut Sebagai Istri Pertama Rizky Billar, Begini Kabar Tante Ivonne Sekarang

Bahkan Instagram Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) juga ramai dikomentari oleh netizen untuk mendesak KPI agar segera memboikot pasangan suami istri tersebut muncul di layar kaca TV.

Tetapi ternyata hilangnya Lesti Kejora di layar kaca TV bukan karena diblacklist oleh KPI.

Dilansir dari YouTube Channel Sambel Lalap, Selasa (27/12/2022) Directur Program dan Produksi Indosiar, Harsiwi Achmad menuturkan Indosiar tidak pernah memblacklist ibu satu anak itu.

"Bagaimanapun Lesti itu anggota keluarga besar Indosiar, memberikan warna ke Indosiar dan hiburan ke masyarakat dengan suaranya yang indah dan merdu," ungkap Harsiwi Achmad.

"Dengan tingkah laku dan gesturenya yang selalu dicintai masyarakat Indonesia, jadi bagaimanapun Lesti tetap anak kami, tetap diberi wadah di Indosiar," lanjutnya.

Baca juga: Rizky Billar Lakukan Ini Rayakan Ulang Tahun Pertama Baby L, Bukti Tulus Ingin Jadi Ayah yang Baik

Harsiwi Achmad menuturkan alih-alih melarang Lesti Kejora tampil di Indosiar, biduan berusia 23 tahun itu yang justru belum ingin tampil di hadapan publik.

"Bukan berarti kita tidak mau, tetapi dede Lesti nya sedang menata diri, hati dan hidupnya," tutur Harsiwi Achmad.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved