Kabar Artis

Rendy Kjaernett Akui Selingkuh dengan Syahnaz, Lady Nayoan Siapkan Perceraian hingga Pikirkan Anak

Lady Nayoan diketahui dieman sudah mempersiapkan berbagai berkas untuk menggugat cerai sang suami.

Editor: I Putu Juniadhy Eka Putra
Kolase tribunnews
Usai bongkar dugaan perselingkuhan sang suami, Rendy Kjaernett dengan adik Raffi Ahmad, Syahnaz Sadiqah, Lady Nayoan telah pergi dari rumah. 

Apabila nantinya jadi ajukan perceraian, rencananya Lady Nayoan bakal gugat ke Pengadilan Negeri Bekasi.

“Fokus yang sekarang adalah gimana anak dulu terus penyelesaian kasus ini yang sejuk-sejuk tenang gitu. Intinya itu yang ingin dicapai ya. Jadi bu Lady jadi wanita kuat kan, belum tentu semua wanita bisa sekuat bu Lady lah,” ucap Timoty.

Timoty mengatakan, ia tak tahu apakah ada kemungkinan Lady Nayoan berubah pikiran untuk tidak mengajukan cerai.

Baca juga: Desakan Rendy Kjaernett dan Syahnaz Diboikot Terus Menggema, Ini Tanggapan Lady Nayoan

Namun, melihat latar belakang Lady Nayoan yang sudah diam selama ini mengetahui dugaan perselingkuhan antara Rendy dengan adiknya Raffi, Timoty merasa tekat kliennya sudah besar untuk berpisah.

Pikirkan Anak-anaknya

Lady kini hanya berfokus pada anak-anaknya. Lady juga tak menuntut pengakuan Syahnaz Sadiqah sudah berselingkuh dengan suaminya.

Ia tak mau anak-anaknya melihat ada kegaduhan di antara orangtuanya dari media sosial.

“Kalau sekarang Bu Lady untuk acara ini (press conference) aja bilang kalau bisa sih yang santai-santai aja. Jangan terlalu gaduh karena yang kita pertimbangkan adalah anak,” ujar Timoty.

“Anak juga sudah mau gede, (usia) lima tahun. Nah itu concern dari bu Lady dan saya adalah sejuk-sejuk aja. Jadi enggak pengin merambat ke luar ke oknum ini itu. Toh netizen juga tahu lah ini seperti moral justice ke depannya. Kira-kita seperti itu,” lanjut Timoty.

Tak Pikirkan Soal Boikot

Dilansir dari Tribunnews.com, Lady Nayoan mengaku tak memikirkan permintaan boikot Syahnaz dan Rendy dari televisi.

Pernyataan tersebut diungkapkan kuasa hukum Lady Nayoan, Ezra Simanjuntak.

Rendy Kjaernett Ogah Jawab Isu Perselingkuhan dengan Syahnaz: Ingin Fokus ke Keluarga
Rendy Kjaernett Ogah Jawab Isu Perselingkuhan dengan Syahnaz: Ingin Fokus ke Keluarga (Istimewa)

"Kalau Mbak Lady sendiri sekarang belum ngurusin itu sih," kata Ezra, dikutip dari YouTube KH INFOTAINMENT pada Senin 3 Juli 2023.

Ezra Simanjuntak menambahkan, saat ini Lady sedang fokus pada karier ke depannya dan mengasuh ketiga anaknya.

Baca juga: Rendy Kjaernett Ogah Jawab Isu Perselingkuhan dengan Syahnaz: Ingin Fokus ke Keluarga Dulu

"Dia lebih fokus gimana nanti dia mau berkarier, gimana nanti anak-anaknya, lebih ke arah situ sih, nguatin hatinya juga segala macam," jelasnya.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved