Timnas Indonesia

Timnas Malaysia Mulai Cemas, Timnas Indonesia Besutan Shin Tae-yong Bisa Melejit di Ranking FIFA

Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong punya peluang besar bakal  memepet posisi Timnas Malaysia dalam ranking FIFA.

Editor: Ady Sucipto
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kanan), serta asistennya bernama Nova Arianto (tengah) sedang memantau para pemainnya di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 20 Desember 2022. 

TRIBUN-BALI.COM – Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong punya peluang besar bakal  memepet posisi Timnas Malaysia dalam ranking FIFA.

Kondisi tersebut tentu saja memantik kerisauan di pihak Malaysia lantaran tim berjuluk Harimau Malaya selisih poinnya makin didekati oleh Timnas Indonesia dalam ranking FIFA.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia di bawah Shin Tae-yong punya kans apik bakal menambah poin signifikan di ranking FIFA.

Baca juga: Frank Wormouth Datang, Bima Sakti: Beliau Antusias, Beri Masukan Berharga Bagi Timnas Indonesia U-17

Musababnya, Timnas Indonesia akan melangsungkan dua pertandingan penting di Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran pertama zona Asia.

Tim besutan Shin Tae-yong itu memang terpaksa harus memulai dari babak yang paling awal.

Hal itu dikarenakan Marc Klok dkk berada di posisi ke-28 rangking Asia.

Hanya tim berperingkat 1-26 Asia saja yang berhak memulai perjalanan mereka menuju Piala Dunia 2026 dari putaran kedua.

Meski begitu, Timnas Indonesia tetap berpotensi meraih untung besar.

Dalam kesempatan ini, skuad Garuda akan bersua dengan Brunei Darussalam sebanyak dua kali demi tiket menuju putaran kedua.

Pertemuan antara Timnas Indonesia dan Brunei akan berlangsung pada 12 dan 17 Oktober mendatang.

Andai berhasil memenangi dua laga tersebut, dengan otomatis timnas akan melaju ke putaran kedua.

Namun, tak hanya itu saja keuntungan yang didapat oleh anak asuh Shin Tae-yong.

Mereka juga akan mendapat tambahan poin yang cukup besar andai memenangi dua laga tersebut.

Berbeda dari pertandingan persahabatan atau FIFA Matchday, laga Kualifikasi Piala Dunia ini berbobot sangat besar.

Bek Timnas Indonesia Elkan Baggott dan rekan-rekan berlatih jelang laga melawan Burundi di FIFA Matchday 2023 akhir pekan ini. Laga Timnas Indonesia vs Burundi: Skuad Shin Tae-yong Siap Hadapi 2 Laga FIFA Matchday 2023
Bek Timnas Indonesia Elkan Baggott dan rekan-rekan berlatih jelang laga melawan Burundi di FIFA Matchday 2023 akhir pekan ini. Laga Timnas Indonesia vs Burundi: Skuad Shin Tae-yong Siap Hadapi 2 Laga FIFA Matchday 2023 (dok ist/PSSI)

Untuk saat ini, Timnas Indonesia berada di peringkat ke-150 dunia.

Mereka sejauh ini berhasil mengoleksi poin sebesar 1047,46.

Timnas Indonesia diprediksi akan mendulang 18 poin andai memenangi dua laga kontra Brunei mendatang.

Dengan demikian, skuad Garuda berpotensi memiliki 1065 poin.

Hal itu diulas langsung oleh salah satu media asal Malaysia, yakni Makan Bola.

"Indonesia diperkirakan berpeluang mendulang 18 poin tambahan," tulis Makan Bola dalam laporan mereka.

"Jika memenangkan kedua laga melawan Brunei pada 12 dan 17 Oktober."

"Kemenangan itu akan membuat Indonesia berpeluang mengumpulkan total 1065 poin," lanjut mereka.

Potensi tersebut nyatanya membuat Malaysia cukup panik.

Sebab, posisi mereka di rangking FIFA dunia terancam dikejar oleh sang musuh bebuyutan, yakni Timnas Indonesia.

Dengan tambahan 18 poin tersebut, timnas kemungkinan besar naik enam anak tangga ke posisi 144 dunia.

Sementara itu, Malaysia saat ini berada di peringkat 136 dunia.

Tim besutan Kim Pan-gon itu sudah mengoleksi 1091,57 poin sejauh ini.

Hal itu mengartikan bahwa timnas bisa saja memiliki jarak dengan tetangga berisik mereka sejauh sembilan anak tangga saja.

"Mereka akan melompat 6 anak tangga ke posisi 144 dunia."

"Tergantung hasil aksi Lithuania dan St Kitts and Nevis."

"Keputusan tersebut melihat Indonesia berpeluang mengejar posisi Malaysia yang saat menduduki peringkat 136 dunia." tutup media Malaysia tersebut.

(M Hadi Fathoni/SuperBall)

>>> Baca berita terkait <<< 

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Malaysia Panik Ranking FIFA Timnas Indonesia Bisa Melompat di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved